Protes soal Toa Masjid, Rumah Zaskia Adya Mecca Dilempari Petasan

Sabtu, 24 April 2021 | 15:00 WIB
Protes soal Toa Masjid, Rumah Zaskia Adya Mecca Dilempari Petasan
Zaskia Adya Mecca [Suara.com/Revi Cofans Rantung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Zaskia Adya Mecca baru saja diisengi segerombolan bocah yang membangunkannya sahur dini hari tadi. Mereka dengan kerasnya bernyanyi sambil menabuh drum dan membunyikan petasan.

Aksi para bocah itu terekam di kamera Zaskia Adya Mecca dan diunggah ke Instagram. Mereka kompak menyanyikan lirik yang berbunyi, "Dibangun sahur diomelin. Nggak dibangunin, diomelin".

Kali ini, Zaskia Adya Mecca mengatakan tidak akan protes. Lantaran membangunkan sahur dengan cara berkeliling komplek.

"Kalau ini nggak pakai toa masjid, jadi aku nggak komentar. Spesial pake petasan pula," ujar Zaskia Adya Mecca, Sabtu (24/4/2021).

Warganet menduga, apa yang dilakukan kumpulan bocah tersebut adalah sesuatu yang disengaja.

"Kayaknya spesial pas depan rumah Bia (panggilan Zaskia Adya Mecca) dikencengin," kata @nuyy.vtr25.

Dugaan itu dibenarkan Zaskia Adya Mecca. "Iya, ada aba-aba tuh kedengeran. 'Kencengin Woy' plus bonus petasannya juga, tengs," kata ibu enam anak tersebut

Tommy Kurniawan yang ikut berkomentar mengatakan, apa yang dilakukan para bocah itu hanya sekadar mencari perhatian.

Baca Juga: Disindir Warga Gegara Kritik Bangunkan Sahur Pakai Toa, Zaskia Mecca Santai

Namun komentar itu seolah jadi bumerang bagi Tommy Kurniawan. Sebab beberapa orang justru menyindirnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI