"Dari awal komunikasi itu, dari kemarin mungkin dia panas. Jadinya seperti ini. Ada sesuatu yang masuk jejak digital, nggak bisa diapus lagi," tutur pemilik nama Entis Sutisna itu.
Guna menyelesaikan hal tersebut, Sule berencana bertemu dengan Nathalie Holscher beserta keluarga. Ini menjadi salah satu upayanya mempertahankan rumah tangga.
"Ada kemungkinan ya isnya Allah saya bertemu lah, karena ini sudah melibatkan keluarga besar," terang Sule.
"Karena saya pikir menikah itu tidak hanya saya dengan Nathalie saja. Tapi Nathalie dengan anak-anak, dia dengan keluarga saya apalagi ibu saya. Saya pun sama, menikah dengan keluarganya juga," ucap sang komedian memaparkan.
Tapi sebelum bertemu, Sule ingin memberikan pengertian kepada keluarganya terlebih dulu.
"Ini beban saya untuk menjelaskan ke keluarga, ibu saya, saudara saya kan banyak. Intinya jangan sampai terjadi sesuatu yang tidak baik, apalagi di bulan suci Ramadan. Kita bijak aja," tuutr Sule.