Minggat dari Rumah, Nathalie Holscher Merasa Tak Dicintai Sule

Sumarni Suara.Com
Kamis, 22 April 2021 | 08:13 WIB
Minggat dari Rumah, Nathalie Holscher Merasa Tak Dicintai Sule
Momen pernikahan Sule dan Nathalie Holscher [YouTube/Rans Entertainment]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Nathalie Holscher merasa tidak dicintai oleh Sule. Dia bilang bahwa hanya dirinya yang mencintai suaminya itu dengan tulus.

Hal itu sekaligus menepis tudingan bahwa mantan DJ ini tidak sungguh-sungguh mencintai ayah Rizky Febian itu.

"Sayang dan ikhlas tulus tapi ngerasa cinta aku cuma cinta sendiri nggak ada feedbacknya," kata Nathalie Holscher di Instagram Story pada Rabu (21/4/2021).

Dia mengaku kini kesabarannya sudah habis. Apalagi saat Sule menyebut Lina Jubaedah merupakan istri yang terbaik untuk dirinya.

"Terima kasih semua. Aku capek sabar sabar sabar tapi sabar ada batasnya dan berusaha berbuat baik ke arah yang lebih baik," sambungnya.

Mantan istri Sule, Lina Jubaedah [YouTube/Putri Delina]
Mantan istri Sule, Lina Jubaedah [YouTube/Putri Delina]

Tak pelak, postingan Nathalie Holscher ini mendapat banyak komentar semenjak diunggah ulang oleh akun gosip Lambe Turah.

"Harus banget di publikasikan," tutur @irdairiq di kolom komentar.

"Drama apalagi ini ya ampun, Biyasalah," timpal @kesawa.perwirayudha.

Baca Juga: Bakal Ceraikan Sule Usai Lebaran, Nathalie Holscher: Jangan Didengarkan

Sebelumnya, Nathalie Holscher juga membocorkan isi DM Sule dengan anaknya Putri Delina. Dimana saat itu sang anak membagikan foto berdua bareng almarhumah Lina Jubaedah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI