Profil Maudy Ayunda, Penyanyi Indonesia Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2021

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 21 April 2021 | 12:40 WIB
Profil Maudy Ayunda, Penyanyi Indonesia Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2021
Profil Maudy Ayunda [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Karir Musik Maudy Ayunda

Tak hanya pandai berakting, Maudy juga seorang penyanyi. Tahun 2011, putri dari Didit Jasmedi dan Muren Murdjoko ini merilis album debutnya yang berjudul "Panggil Aku..." Dalam album ini, terdapat pula satu lagu ciptaannya berjudul Tetap Bersama. 

Salah satu singel yang kemudian menjadi hits saat itu adalah Tiba-tiba Cinta Datang. 

Setelah itu, Maudy Ayunda sering didapuk untuk mengisi soundtrack film yang dibintanginya. Misalnya dalam Perahu Kertas, ia juga menyanyikan lagu berjudul sama yang diciptakan oleh Dewi Lestari.

Gaya Maudy Ayunda, Si Cantik yang Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2021. (Instagram/@maudyayunda)
Gaya Maudy Ayunda, Si Cantik yang Masuk Forbes 30 Under 30 Asia 2021. (Instagram/@maudyayunda)

Lagu tersebut mengantarkannya sebagai pendatang baru di belantika musik Indonesia. Ia dinominasikan dalam Anugerah Musik Indonesia 2013 untuk kategori Pendatang Baru Terbaik dan Karya Produksi Original Soundtrack Terbaik.

Tahun 2013, kakak dari Amanda Khairunnisa ini menayangkan mini album dengan video musik di kanal Youtube-nya. Album bertajuk My Hidden Collection itu berisi empat lagu ciptaannya sendiri dalam bahasa Inggris.

Maudy juga pernah berduet dengan penyanyi David Choi pada tahun 2014. Lagu itu berjudul By My Side dan masuk nominasi Anugerah Musik Indonesia 2015 untuk Kolaborasi Pop Terbaik.

Beranjak dewasa, Maudy merilis album dengan nuansa sedih dan reflektif berjudul Moments. Album ini sukses terjual lebih dari 200 ribu kopi dan meraih sertifikasi Multi Platinum.

Moments juga masuk nominasi Album Pop Terbaik dan Album Terbaik di Anugerah Musik Indonesia 2015.

Baca Juga: Terus Fokus di UMKM, BRI Masuk Daftar Perusahaan Kelas Dunia

Masih pada tahun 2015, Maudy berpartisipasi dalam film Battle of Surabaya sebagai pengisi suara. Di akhir tahun, ia merilis singel Jakarta Ramai ciptaannya sendiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI