Suara.com - Anak angkat Ruben Onsu dan Sarwendah tengah diterpa masalah keluarga. Ia dituding melupakan keluarga kandungnya yang tinggal di Nusa Tenggara Timur. Betrand Peto pun membantahnya. Seperti apa kronologi masalah keluarga Betrand? Simak fakta-fakta masalah keluarga Betrand Peto berikut ini.
Dalam pernyataan Ruben di kanal YouTube Ruben Onsu The Family, Ruben menunjukkan pesan berisi kekecewaan ibu kandung Betrand. Ruben mengaku kesal dengan sikap keluarga Betrand di NTT yang selalu membahas masalah keuangan.
Berikut fakta-fakta masalah keluarga Betrand Peto yang telah dirangkum Suara.com.
1. Ruben Onsu Semprot Ibu Kandung Betrand Peto Suka Minta Pulsa
Baca Juga: Tangis Betrand Peto Pecah Gegara Dituding Lupakan Keluarga
Ruben Onsu mengumumkan aksi ibu kandung Betrand Peto itu ke publik lewat konten YouTube. Ruben Onsu membagikan pesan yang didapatnya dari pihak keluarga Betrand.
Dalam pesan itu, pengirim pesan mengaku kecewa karena Betrand tidak menuruti permintaannya untuk membelikan pulsa.
Ruben Onsu pun dengan Ibu kandung Betrand Peto. Ruben Onsu mengaku sedih karena pihak keluarga Betrand memiliki maksud tertentu setiap kali menelepon anaknya.
“Kalau kalian kangen, cinta dengan anak ini, telfon dengan ‘Hai, Etan kami rindu.’ Jangan ujung-ujungnya, ada ujungnya. Saya sedih, setiap telpon, ada ujungnya. Anak saya ini bukan sapi. Sebutir garam saya haramin kamu buat beli dan perlengkapan ayah. Saya tidak perlu, ini buat bekal kamu besar nanti,” ujarnya dilansir dari kanal YouTube The Onsu Family, Senin (19/4/2021).
2. Betrand Peto Pernah Bilang ke Ruben Benci Orang Tua Kandung
Baca Juga: Trauma, Betrand Peto Pernah Benci Orang Tua Kandungnya
Ternyata Betrand Peto menyimpan kesedihan dan trauma mendalam terhadap orang tua kandungnya. Diungkap Ruben, remaja 16 tahun tersebut sempat benci dengan orang tua kandungnya.
"Traumanya Betrand itu berbahaya. Kenapa saya bisa bilang berbahaya, dia bisa berubah menjadi tipe pembenci, pemarah atau apa," ucap Ruben Onsu saat ngobrol bareng ibu kandung Betrand dilansir dari channel YouTube The Onsu Family.
"Tapi tugas saya dan istri menjadikan anak saya tidak boleh dia benci dengan siapapun. Dia harus sayang dengan papanya, dia harus sayang dengan mamanya," lanjut Ruben.
3. Ruben Onsu Minta Bantuan Psikolog
Saat dinasihati, Betrand malah sempat membenci Ruben. Bahkan Ruben pernah berniat mengembalikan Betrand ke orang tua kandungnya.
"Tapi bagaimana dia membenci saya ketika saya ngomong begitu, dia benci sekali. Saya pernah bilang sama dia, 'Kalau kamu tidak nurut apa kata ayah, kamu pulang, saya tidak mau punya anak yang durhaka dengan orangtuanya'. 'Ayah nggak mengerti Onyo!'," jelas Ruben.
Ruben akhirnya memilih tak menyerah menghadapi Betrand. Ia memutuskan berkonsultasi dengan psikolog agar bisa memahami perasaan Betrand.
4. Betrand Peto Kecewa Dibilang Lupakan Keluarganya di NTT
Betrand alias Onyo merasa terganggu dengan ucapan dari keluarganya di NTT. Dia dianggap melupakan keluarganya di kampun halaman, padahal selalu mengirim uang untuk mereka.
"Onyo (Betrand) masih telponan kok. Kalo dibilang Onyo lupa sama keluarga di NTT, ngapain Onyo... Onyo tiap bulan kirim uang hasil keringat Onyo sendiri," kata Onyo dilansir dari akun gosip @mintulgemintul.
Betrand Peto kemudian membandingkannya dengan Ruben dan Sarwendah yang tak minta uang dari hasil keringatnya. Padahal kata dia, apa yang dicapainya saat ini merupakan peran besar keduanya.
Betrand sangat kecewa lantaran selama ini ia dianggap melupakan keluarganya. Bahkan ia sering diminta uang. Padahal remaja 16 tahun itu juga sangat membutuhkan kasih sayang dari keluarganya.
"Betrand.. 'Betrand udah lupa sama keluarga di NTT ya?'. Sekarang Betrand tanya sama kalian. Mohon maaf banget kalo Etand ada salah ngomong. Etand itu butuh kasih sayang lho. Mana kasih sayangnya itu?" ucap Betrand menahan tangis.
Itulah fakta-fakta permasalahan Betrand Peto dengan keluarganya di NTT.