Ibunda Sampaikan Penyesalan Jeff Smith Pakai Narkoba

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Jum'at, 16 April 2021 | 17:07 WIB
Ibunda Sampaikan Penyesalan Jeff Smith Pakai Narkoba
Jeff Smith [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ibunda Jeff Smith, Areistiani datang membesuk sang anak yang mendekam di tahanan Polres Metro Jakarta Barat. Dia ke sana pada Jumat (16/5/2021) didampingi pihak management Jeff Smith.

Setelah bertemu sang anak selama kurang lebih dua jam, Areistiani menyampai rasa penyesalan Jeff Smith.

"Menyesal pasti," kata Areistiani kepada wartawan.

Atas nama putra semata wayangnya, dia meminta maaf kepada publik atas aksi Jeff Smith pakai narkoba.

"Ya mohon doanya aja semua kesalahannya dimaafkan," tuturnya.

Jeff Smith [Evi Ariska/Suara.com]
Jeff Smith [Evi Ariska/Suara.com]

Sebelumnya, Jeff Smith dinyatakan positif menggunakan narkotika jenis ganja. Hal itu diungkap oleh Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Akbp Ronaldo Maradona Siregar di kantornya, Jumat (16/4/2021).

"Barang bukti diamankan dari dalam mobil tersangka. Hasil cek urine positif THC berarti ganja sangat jelas garisnya terlihat," kata Ronaldo.

Jeff Smith sendiri ditangkap jajaran Polres Jakarta Barat atas kasus narkoba. Penangkapan dilakukan di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Kamis (15/4/2021) pukul 03.00 WIB.

Baca Juga: Jeff Smith Ditangkap Polisi, Hasil Urine Positif Narkoba

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
Hubungan Will Smith dan P Diddy Dicurigai Pasca Viral Foto Party Bareng Pakai Baju Putih
Hubungan Will Smith dan P Diddy Dicurigai Pasca Viral Foto Party Bareng Pakai Baju Putih
Sabda Ahessa Mantan Wulan Guritno Diam-Diam Menikah di Luar Negeri, Sang Ibunda Sampaikan Pesan Bijak
Sabda Ahessa Mantan Wulan Guritno Diam-Diam Menikah di Luar Negeri, Sang Ibunda Sampaikan Pesan Bijak
Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
Rekomendasi Mobil Suzuki Bekas Rp100 Jutaan: Ini Pilihan Terbaik dengan Spesifikasi dan Pajak Ringan
3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya
Kapan Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan Jakarta 2025? Cek Jadwal dan Syaratnya

TERKINI