Pengacara Bereaksi Usai Nindy Ayunda Dituduh Punya Selingkuhan

Sumarni | Yuliani
Pengacara Bereaksi Usai Nindy Ayunda Dituduh Punya Selingkuhan
Nindy Ayunda bersama suami. [Instagram]

Pihak Askara menuding Nindy Ayunda memiliki pria idaman lain.

Suara.com - Sidang perceraian Nindy Ayunda dan Askara Parasady Harsono telah sampai ke agenda pembuktian. Menjawab tudingan soal PIL (Pria idaman lain) yang disebut-sebut pihak Askara, pihak Nindy Ayunda mengaku hal itu belum dibahas di agenda tadi.

"Itu juga mereka belum ada bukti (soal pria idaman lain) belum dihadirkan," ujar kuasa hukum Nindy Ayunda, Dicky Muhammad Firmansyah, Kamis (15/4/2021).

Dalam agenda pembuktian tadi diakui Dicky, mereka hanya melengkapi berkas kesaksian sebelumnya. Pihak Askara disebut hanya memberi kelengkapan berkas.

Baca Juga: Sambil Senyum-Senyum, Nindy Ayunda Jawab Isu Pernikahan yang Disebar Olla Ramlan

"Tadi cuma memberi surat-surat aja," sambungnya.

Disinggung soal PIL yang dimaksud, Dicky mengaku tak tahu. Ia hanya menunggu kehadiran saksi yang disebut-sebut sebagai pria idaman lain dari Nindy Ayunda itu.

Pasangan artis Nindy Ayunda dan Aska. [suara.com/Nanda Hadiyanti]
Pasangan artis Nindy Ayunda dan Aska. [suara.com/Nanda Hadiyanti]

"Kurang tahu itu kan dari pihak tergugat yang nanti menghadirkan saksi. Masih dirahasiakan," bebernya.

Sementara itu, pihaknya sendiri masih membantah sosok PIL itu. Ia menyerahkan semuanya ke putusan pengadilan.

"Itu nanti yang jawab pengadilan, biar pengadilan yang memutusukan," tutur Dicky.

Baca Juga: Selamat, Nindy Ayunda Disebut Sudah Resmi Menikah Lagi Oleh Olla Ramlan: Semoga Samawa!

Diketahui, penyanyi Nindy Ayunda gugat cerai suaminya sejak 12 Januari 2021. Isu KDRT hingga perselingkuhan menjadi penyebabnya.