Suara.com - Artis Vanessa Angel baru saja mengunggah foto terbaru bersama suaminya, Bibi Ardiansyah. Uniknya, potret tersebut malah dianggap mirip Krisdayanti.
Momen ini terekam saat Vanessa Angel tengah berpose di ranjang. Ibu satu anak ini mengenakan busana putih dengan rambutnya yang sedikit panjang dan ikal.
Riasan wajah dengan senyuman tipis tergambar saat pelantun Indah Cintaku ini menengok ke arah kamera.
Sementara itu suaminya, Bibi Ardiansyah menahan tubuh dengan posisi di atas badan Vanessa Angel.
![Vanessa Angel dan suiami [Instagram/vanessaangelofficial]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/04/15/81174-vanessa-angel-dan-suiami-instagramvanessaangelofficial.jpg)
"'Mih udah buka puasa, mih.'. Gass papih nggak pake rem," tulis Vanessa Angel, Rabu (14/4/2021).
Unggahan inilah yang membuat Vanessa Angel dibilang mirip Krisdayanti. Salah satu yang mengira adalah Angel Lelga.
"Aku pikir KD juga ini," kata mantan istri Vicky Prasetyo tersebut.
"Hahaha, kakak," bales Vanessa Angel sembari tertawa.
Bukan hanya Angel Lelga, warganet lain juga mengamini bahwa bintang FTV ini mirip mantan istri Anang Hermansyah.
Baca Juga: Berstatus Mantan Napi, Vanessa Angel Siap Cerita ke Anak
"Mirip KD," ujar @heybibble666.