Ghea Indrawari Perankan Cewek Cupu di Serial eSports

Sumarni Suara.Com
Minggu, 11 April 2021 | 20:45 WIB
Ghea Indrawari Perankan Cewek Cupu di Serial eSports
Ghea Indrawari alias Ghea Ido [Rena Pangesti/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Ghea Indrawari blak-blakan mengenai perannya di serial Sumber Rezeki. Di situ, dia memainkan karakter bernama Melati.

"Peran aku sebagai Melati, jadi Melati itu adiknya Mawar, anaknya ibu kos," katanya dalam jumpa pers yang digelar secara virtual belum lama ini.

Pentolan Indonesian Idol ini mengatakan bahwa sosok Melati sangat berbanding terbalik dengan dirinya.

"Jauh banget ceritanya sama aku karena Melati itu cupu, diem, nggak bisa make up. Cuma diem-diem dia menghanyutkan. Dan punya rasa suka diem-diem sama Ujang," bebernya.

Kendati begitu, Ghea Indrawari cukup menikmati aktingnya di sini. Dia senang mendapat pengalaman baru.

Ghea Indrawari [Suara.com/Yuliani]
Ghea Indrawari [Suara.com/Yuliani]

Apalagi Sumber Rezeki mengusung genre tak biasa yakni eSports komedi. Sedangkan Ghea Indrawari bukan termasuk pemain pro player.

Meskipun berperan sebagai sosok yang jago main games PUBG, dia bilang sebetulnya di kehidupan nyata tidak demikian.

"Kalau aku sebelumnya pernah coba main PUBG tapi nggak pro," ucap Ghea Indrawari.

Baca Juga: Simak Bocoran Sinopsis Episode 3 Serial Sumber Rezeki

Serial Sumber Rezeki kini memasuki episode ke-4. Kali ini, series tersebut mengusung judul Jalan Pintas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI