Profil Kim Jung Hyun, Aktor Crash Landing on You yang Kencani Seo Ji Hye

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 08 April 2021 | 19:33 WIB
Profil Kim Jung Hyun, Aktor Crash Landing on You yang Kencani Seo Ji Hye
Kim Jung Hyun sebagai King Cheoljong di drama Korea Mr. Queen (dok. tvN)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Profil Kim Jung Hyun, aktor Crash Landing on You sedang ramai diperbincangkan. Pasalnya, artis Korea Selatan itu tertangkap kamera kencan dengan Seo Ji Hye, rekannya sesama artis di drama Crash Landing on You.

Penasaran dengan perjalanan biodata, karier hingga kontroversi Kim Jung Hyun? Simak profil Kim Jung Hyun berikut ini.

Biodata Kim Jung Hyun

Kim Jung Hyun merupakan seorang aktor kebangsaan Korea Selatan. Ia lahir di Busan, Korea Selatan pada tanggal 5 April 1990 silam, saat ini berusia 31 tahun.

Ia adalah salah satu aktor Crash Landing on You, drama Korea yang booming tahun lalu.

Karier dan Pendidikan Kim Jung Hyun

Kim Jung Hyun merupakan lulusan dari Korea National University of Arts pada jurusan seni peran. Karier Kim Jung Hyun di dunia seni peran ini dimulai saat ia bermain di sebuah teater musikal.

Kemudian ia memulai debut di layar kaca pada tahun 2016 dengan bermain film “Overman” sebagai pemeran utama yang bernama Choi Do-hyun. Namanya semakin naik saat membintangi film serial yang berjudul “Jealousy Incarnate”.

Kim Jung Hyun telah membintangi berbagai judul drama antara lain, drama komedi romantis yang berjudul “Don’t Dare to Dream (2016), dan “Rebel: Thief Who Stole the People” (2017).

Baca Juga: Usai Dibantah, Foto Kim Jung Hyun - Seo Ji Hye Diduga Lagi Kencan Bocor

Crash Landing On You. (Soompi)
Drama Crash Landing On You. (Soompi)

Pada tahun 2017, Kim Jung Hyun berperan dalam drama “KBS2 School” dan kemudian berperan dalam “KBS2 Buzzcut Love”. Pada tahun 2018, ia berperan dalam drama “Welcome to Waikiki”. Pada tahun 2019, ia membintangi drama tvN yang berjudul “Crash Landing on You” sebagai Goo Seung-joon bersama Son Ye-jin, Hyun Bin, dan Seo Ji-hye.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI