Suara.com - Aktor Dimas Beck kembali membuat kehebohan. Bagaimana tidak, dia memamerkan foto dicium Nikita Mirzani.
Potret itu diposting oleh dirinya di Instagram Story pada Selasa (6/4/2021). Di situ terlihat Nikita Mirzani mencium pipi kirinya.
Tak cuma itu, dia juga membagian foto saat merangkul mesra pinggang ibu tiga anak itu di feed Instagram. Untuk keterangan foto, Dimas Beck tidak banyak komentar.
"DMS BCK NKT MZN," tulisnya yang berarti Dimas Beck dan Nikita Mirzani.
Pantauan Suara.com, Nikita Mirzani juga mengunggah hal serupa terkait kebersamaannya bareng personel Bukan Bintang Biasa tersebut di akun Instagram pribadinya.
![Dimas Beck dan Nikita Mirzani [Instagram/@dimasbeck]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/04/07/21276-dimas-beck-dan-nikita-mirzani-instagramatdimasbeck.jpg)
"True friendships are eternal. (Persahabatan sejati itu abadi) kata Nikita Mirzani sebagai keterang foto.
Bisa ditebak, postingan itu pun segera mendapat banyak komentar dari para netizen. Mereka berbondong-bondong bertanya mengenai status hubungan keduanya.
"Teu cocok pisan si kang Dimas beck Jeung nyai Blorong," ujar @bidadari5017 di kolom komentar.
Baca Juga: Kemesraan Nikita Mirzani dan Dimas Beck Bikin Salfok: Wajahnya Mirip!
"Demi Allah cocok sumpah," timpal @dandisuleman17.