Suara.com - Shandy Aulia terseret dalam pergunjingan warganet soal artis berinisial SA. Ia disebut meminta endorse dan berutang barang pada penjual produk.
Unggahan terbaru Shandy Aulia di Instagram, Rabu (31/3/2021) ramai komentar warganet soal dugaan artis SA yang dialamatkan pada bintang film Eiffel I'm In Love tersebut.
"Masa gratisan mam? Memang benar?" tanya akun @aideedaarea.
Baca Juga: Sosok Ini Ungkap Artis SA Susah Ditagih Utang Rp 40 Juta, Siapa Yah?
"SA ini Shandy Aulia ya? Coba atuh online shopper di embrace. Buktikan kalau pundi-pundi SA banyak. Jadi kemarin yang dibayar-bayar coba, Alo Yoga, rumah sakit diklarifikasi dengan bukti transferan," komtar akun @ziggzagg234.
"Aduh malu-maluin banget sih ni artis. Ternyata orang kaya bohongan. Biar tekor asal kesohor," timpal akun @na.dira172.
Sementara warganet lain masih tidak percaya kalau artis yang bermasalah dengan uang ini adalah Shandy Aulia.
"Saya tim yang masih nggak percaya mbak Shandy seperti itu. Pasti ada kekeliruan atau misskom. Kalaupun benar, jujur sebagai penjual saya sedih. Masa ada artis dengan 'nama besar' bisa-bisanya terkena kasus begini," sahut akun @beautybooster.21.
"Mom Shandy, klarifikasi dong. Masa beritanya saingan sama Nissa Sabyan yang nggak mau klarifikasi. Benar nggak sih berita itu," tanya akun @shytia93.
Baca Juga: 3 Artis Melahirkan Anak Pertama usai Menanti Hampir 10 Tahun, Haru!
Shandy Aulia tak menggubris sederet komentar warganet. Ibu satu anak ini fokus menghabiskan waktu bersama keluarga di Bali.
Terseretnya nama Shandy Aulia bermula dari postingan Karina Widjaja. Pengusaha ini memberikan inisial artis SA yang pernah bermasalah soal uang dengannya.
"Guys yang tanya SA siapa, aku nggak akan jawab ya. Karena dia sudah bayar ke aku kemarin setelah aku tagih-tagih," tulis Karina Widjaja di Insta Story, Rabu (31/3/2021).
Karin Widjaja juga meminta pengusaha lain waspada terhadap artis tersebut apabila mengirim pesan dan tertarik dengan produk yang dijual.
"Aku bukan mau jelekin dia, kasihan karena punya baby. Intention aku agar yang punya usaha waspada kalau ada artis inisial SA nyelip di DM kalian," imbuhnya.
Di Insta Storynya, Karin Widjaja mengunggah beberapa curhat orang-orang yang ditulisnya sebagai korban.
Salah satu kasusnya adalah potongan setengah harga dari Rp 80 juta untuk barang yang diendorse. Namun pelunasannya baru dilakukan setelah ditagih berulang kali.
"Alasannya pakai PT, bilang sudah transfer tapi saat dicek nggak ada transferan masuk. Sampai dua bulan baru dia lunasi," kata si korban.