Suara.com - Sempat tidak terdengar kabarnya, pesepak bola Bambang Pamungkas dikabarkan telah digugat asal-usul dan nafkah anak oleh perempuan bernama Amalia Fujiawati. Siapakah profil Amalia Fujiawati? Apa hubungannya dengan Bepe?
Amalia Fujiawati mengaku bahwa sempat menjalin hubungan suami istri secara siri dengan Bambang Pamungkas. Pernikahan di antara keduanya berlangsung pada Mei 2018 yang dijalankan secara agama atau dikenal dengan sebutan siri.
Lantas, siapa sosok perempuan yang melayangkan gugatan ke Bambang Pamungkas ini? Simak profil Amalia Fujiawati berikut ini.
Profil Amalia Fujiawati
Nama Amalia Fujiawati muncul di berkas pengadilan Jakarta Timur setelah melayangkan gugatan cerai pada 2017. Selain itu, Namanya juga tercatat dua tahun setelah gugatan dengan membuat permohonan isbat nikah di Pengadilan Agama Soreang.
Dalam permohonan isbat itu tercatat Amalia lahir di Bandung pada 13 Juni 1984. Namun, informasi yang beredar belum dapat dikonfirmasi kebenarannya. Nama Amalia Fujiawati yang melayangkan gugatan juga kini terdaftar Pengadilan Agama Jakarta Selatan dengan nomor perkara 1233/Pdt.G/2021/PA.JS.
Gugatan tersebut dilayangkan sejak 18 Maret 2021. Gugatan yang dilayangkan Amalia bersifat online (e-court). Jadi tidak secara langsung datang ke pengadilan tetapi secara elektronik didaftarkannya.
Ali Nurdin selaku kuasa hukum Amalia Fujiawati pada Selasa (30/3/2021) yang ditemui di kasawan Antasari, Cipete, Jakarta Selatan menyatakan, “Memang benar bahwa klien saya (Amalia Fujiawati) telah menikah dengan Bepe (sapaan untuk Bambang Pamungkas) pada Mei 2018. Kurang lebih sudah 3 tahun”.
Ali juga berpendapat, gugatan dilayangkan terkait asal-usul dan nafkah anak. Dalam 3 tahun pernikahan, Bambang Pamungkas dan Amalia Fujiawati dikaruniai dua orang anak. Anak pertama lahir pada 2019, sedangkan anak kedua saat ini masih dalam kandungan.
Baca Juga: Tunjuk Hamka Hamzah Jadi Manajer Tim, Raffi Ahmad Tiru Persija
Sayangnya, pernikahan mereka kemudian kandas pada 27 Desember 2020. Ali Nurdin menegaskan tidak mengetahui alasan pasti mengenai perceraian itu. Saat ini Bambang Pamungkas masih belum bersuara soal gugatan yang dilayangkan Amalia Fujiawati.