Belum Cerai dari Stefan, Celine Evangelista Ngaku Didekati Banyak Cowok

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Rabu, 31 Maret 2021 | 12:06 WIB
Belum Cerai dari Stefan, Celine Evangelista Ngaku Didekati Banyak Cowok
Celine Evangelista [Suara.com/Herwanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kendati begitu bintang sinetron "Putri Yang Ditukar" ini enggan menanggapi. Selain statusnya masih menjadi istri Stefan William, dia fokus dengan anak-anak dan pekerjaannya.

"Cuma kan pinter-pinter kita menjaga diri aja. Aku sekarang lagi mau fokus kerja juga sih kak sama anak-anak aja," tutur Celine Evangelista.

Seperti diketahui, rumah tangga Celine Evangelista dan Stefan William memang sedang bermasalah. Isu orang ketiga hingga ego dari masa lalu diisukan menjadi penyebab meski belum ada klarifikasi dari keduanya hingga kini.

Dijelaskan Celine belum lama ini, mereka sudah pisah rumah dan sulit berkomunikasi.

Celine Evangelista dan Stefan William menikah pada November 2016. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua orang anak.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI