10 Tahun Anniversary dengan Pasha Ungu, Adelia Posting Pesan Menyentuh

Senin, 29 Maret 2021 | 16:43 WIB
10 Tahun Anniversary dengan Pasha Ungu, Adelia Posting Pesan Menyentuh
Pasha Ungu dan istri, Adelia Wilhelmina. [Ismail/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rumah tangga Pasha Ungu dengan Adelia Wilhelmina atau Adelia Pasha sudah berusia 10 tahun. Adelia tak lupa mengucapkan rasa terima kasih dan penyesalannya pada vokalis band Ungu tersebut di momen anniversary tersebut. 

Bahwa pernikahannya selama 10 tahun ini berjalan harmonis membuat Adelia bersyukur. Adelia tak lupa mengucap terima kasih pada sang suami sembari memposting potret sedang kulineran berdua. 

Adelia Pasha dan Pasha Ungu (Instagram/@adeliapasha)
Adelia Pasha dan Pasha Ungu (Instagram/@adeliapasha)

Dia bersyukur bahwa selama 10 tahun ini Pasha sudah menjadi pendengar dan imam yang baik. Wanita 32 tahun ini juga berterima kasih pada suaminya yang sudah begitu pengertian pada tingkah lakunya yang terkadang mengesalkan.

"Dear suamiku sayang... Penyejuk hati... Terimakasih selalu ada buat aku disaat duka dan lara. Terimakasih selalu menjadi pendengar yang baik 10 tahun keluh kesah hatiku selama ini. Terimakasih telah menjadi imam terbaik dalam hidup aku... Terimakasih sudah menjadi suami yang selalu ngertiiin aku setiap saat karena tingkah laku aku yang kadang-kadang selalu buat daddy kesel," tulis Adelia Pasha dalam captionnya semalam (28/7/2021).

Adelia Pasha dan Pasha Ungu (Instagram/@adeliapasha)
Adelia Pasha dan Pasha Ungu (Instagram/@adeliapasha)

Karena merasa belum jadi istri dan ibu yang sempurna, Adelia juga minta maaf. Meski demikian dia meyakini sang suami kalau dia sangat menyayangi keluarganya.

"Mohon maaf aku belum bisa menjadi istri dan ibu yang sempurna dan sangat jauh dari sempurna selama 10 tahun ini. Tapi mommy sangat sayang daddy dan anak-anak kitaa @pashaungu_vm," lanjutnya.

Diketahui Adelia sebelumnya blak-blakan soal rumah tangganya bersama Pasha Ungu lewat Instagram. Dia bilang 10 tahun menikah bukan tak pernah melalui masa-masa sulit dalam hal ekonomi.

Adelia Pasha dan Pasha Ungu (Instagram/@adeliapasha)
Adelia Pasha dan Pasha Ungu (Instagram/@adeliapasha)

Ternyata, banyak yang mengira Adelia Pasha tinggal enaknya saja ketika menikah dengan Pasha. Mantan istri Pasha, Okie Agustina, disebut-sebut jadi orang yang mendampingi Pasha dari nol.

"Bismillah ya mudah-mudahaan semuanya dilancarkan dalam hal apapun amin. Banyak yang bilang kalau Adel nikah sama Pasha pas enaknya udah mapan, udah terima enaknya. Eits kata siapa?" tulis Adelia Pasha mengawali dikutip Rabu (10/3/2021). "Manusia lihat casingnya aja tapi nggak tahu kan dalamnya. Aku selalu inget kata suami 'bersyukur'," lanjutnya. 

Baca Juga: 3 Pesona Potret Kiesha Alvaro dan Saskia Chadwick, Elegan dan Super Mewah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI