Sebutan oknum polisi mencuat dari mulut Kartika Putri saat beberkan kronologis dugaan insiden pelecehan terhadap Echa di dalam mobil. Tapi Kartika juga akhirnya menyakinkan kalau orang itu bukan polisi, melainkan kameramen Dokter Richard Lee.
"Adik sepupu aku telepon (bilang) ini ada orang mengaku polisi," ucap Kartika Putri di Instagram.
"Aku ngomong sama orangnya. (tanya) ada urusan apa sama sepupu saya? Ada masalah apa? Kalau memang benar polisi, mana surat perintahnya, identitasnya," kata Kartika Putri menjelaskan.
Kemarahannya memuncak saat mengetahui sepupunya menjadi korban pelecehan oknum tersebut. Mengingat bagian dadanya yang tengah menyusui terekam di video.
"Aku akhirnya marah dong, karena adik aku bilang, aku lagi nyusuin dan dia masuk ke bagian belakang mobil. Oknum polisi itu ternyata adalah kameramen," kata istri Habib Usman bin Yahya ini.
Saat dikonfirmasi ulang mengenai pengakuan kameramen Dokter Richard Lee pada sepupu Kartika Putri, pihak sang dokter tak memberikan keterangan lebih lanjut.
"Kameramen sudah tidak ditempat, tidak bisa ditanyakan. Nomor tidak bersedia diberikan," kata pihak Dokter Richard Lee.
Kabar dugaan pelecehan terhadap Echa pertama kali diungkap oleh Kartika Putri. Dalam ceritanya, kejadian ini bermula saat Echa ikut dengan seorang temannya menuju suatu tempat.
Tiba-tiba, beberapa orang mengaku sebagai anggota polisi masuk ke mobil dan merekamnya.
Baca Juga: Dokter Richard Lee Mau Dijebak, Kartika Putri: Demi Allah Tidak Menjebak
Pelecehan terjadi saat video rekaman itu mengarah pada Putri yang kondisinya sedang menyusui di mobil.