Lagi Hamil, Paula Verhoeven Ternyata Sempat Positif Covid-19

Rabu, 24 Maret 2021 | 07:52 WIB
Lagi Hamil, Paula Verhoeven Ternyata Sempat Positif Covid-19
Baim Wong dan Paula Verhoeven [Suara.com/Evi Ariska]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Paula Verhoeven sempat menjalani isolasi mandiri di rumah. Hal itu disebabkan lantaran hasil tes istri Baim Wong ini menunjukkan reaktif Covid-19.

Keadaan ini makin membuat Baim Wong khawatir. Mengingat sang istri, Paula Verhoeven sedang hamil anak kedua.

"Tiba-tiba ada kabar begini, mana lagi hamil lagi," ujar Baim Wong di kanal YouTubenya, Selasa (23/3/2021).

Baca Juga: Viral Kucing Dibunuh di Tangsel, Baim Wong Murka

Baim Wong lantas menuju kamar Paula Verhoeven. Ia hendak mengetahui keadaan ibu satu anak itu dan bertanya mendetail soal tes yang dilakukan.

"Kami masih sengaja isolasi, takutnya Paula kenapa-kenapa. Jadi sebenernya itu, Paula pernah kena Covid-19," tutur Baim Wong.

Tangkapan layar foto kolase Paula Verhoeven dan Baim Wong. [YouTube/Baim Paula]
Tangkapan layar foto kolase Paula Verhoeven dan Baim Wong. [YouTube/Baim Paula]

Paula Verhoeven menerangkan, ia baru saja selesai tes darah. Di mana salah satunya juga terdapat pemeriksaan seputar Covid-19.

"Jadi di situ ada tes antibodi, SAS Covid-19 atau gimana, pokoknya aku nggak ngerti," kata Paula Verhoeven.

"Pas itu dokternya bilang 'Tolong tambahkan vitamin D5000 ya bu satu kali satu diminum siang'. Terus dia tanya, apakah pernah positif Covid-19?" ucapnya menambahkan.

Baca Juga: Belum Sebulan Hamil, Adik Paula Verhoeven Keguguran

Di situ, Paula Verhoeven bingung. Sebab ia tidak pernah dinyatakan positif.

"Terus dia bilang, sepertinya pernah terpapar Covid-19 atau vaksin Covid-19," ucap model 33 tahun ini.

Paula Verhoeven masih mengelak, "Saya rajin swab, hasilnya negatif dan belum pernah vaksin."

Merujuk pada pernyataan Paula Verhoeven, dokter sempat bingung.

"Terus dokternya bilang bingung juga ya? kok titer antibodi netralisasinya positif," papar si dokter.

Ia kemudian mengatakan, ada kemungkinan Paula Verhoeven terpapar Covid-19. Namun ibu satu anak ini tak menyadarinya.

"Jadi bosque, Paula katanya sudah kena Covid-19. Dokter liat dari hasil darahnya itu sudah confirm kalau ini tuh pernah terpapar Covid-19 atau divaksin," kata Baim Wong merangkum.

Hanya saja, kapan istrinya terjangkit virus tersebut, pasangan ini tak mengetahuinya.

Demi menjaga keselamatan orang di rumah mereka, termasuk sang anak, Kiano Tiger Wong, Paula Verhoeven diisolasi. Setidaknya selama beberapa jam untuk menunggu hasil tes PCR.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI