Suara.com - Kabar bahagia datang dari boyband asal Korea Selatan, NCT Dream. Bagaimana tidak, pelantun BOOM ini dikonfirmasi comeback dalam waktu dekat.
Hal itu diungkap langsung oleh SM Entertainment selaku agensi NCT Dream sebagaimana dilansir Soompi pada Selasa (23/3/2021).
Agensi yang juga turut menaungi EXO hingga Red Velvet ini mengatakan bahwa NCT Dream akan comeback dengan tujuh member termasuk Mark.
"NCT Dream sedang mempersiapkan album baru yang ditunjukkan untuk rilis bulan April," jelas SM Entertainment.
Baca Juga: Profil Jessi, Rapper Karismatik yang Sedang Naik Daun di Korea Selatan
Tak pelak hal ini pun langsung membuat para penggemar heboh. Bahkan tagar #7DREAMisCOMING dan Full Album langsung menjadi trending di Twitter.
Mereka mengaku antusias menanti karya terbaru Jaemin cs tersebut.
"Ya Tuhan ini benar-benar terjadi. Kita tidak menjadi Clownzen lagi," ujar @xuxichick diiringi emoji menangis.
"Kaget banget aku. Seneng banget akhirnya NCT Dream comeback dengan 7 member, huhu nggak sabar aku. Semoga full album," imbuh @Nisa_chan03.
"Baru pegang hp terus buka tweet ngeliat ini seneng banget. Dream comeback full album," tambah @putrxNxrwN.
Baca Juga: Diselidiki Polisi Karena Langgar Prokes, Yunho TVXQ Minta Maaf
Seperti diketahui, Mark sebelumnya dinyatakan lulus dari NCT Dream pada 2018. Keputusan itu diambil mengingat konsep NCT Dream hanya diperuntukkan untuk member di bawah umur 20 tahun.
Tapi pada akhirnya SM Entertainment mengubah sistem NCT Dream setelah mendengar desakan dari para penggemar. Kini, NCT Dream mengusung unit seperti NCT U.
Itu berarti tidak ada sistem kelulusan dan para membernya akan dibongkar pasang sesuai dengan konsep comeback yang diusung.