Suara.com - Sebelum mengabarkan bahwa dirinya positif Covid-19 bersama Dinda Hauw, Rey Mbayang sempat mengalami demam tinggi. Tak hanya itu, Rey Mbayang juga mengalami anosmia, hilangnya indra perasa dan penciuman.
"Iya ada gejala hilang rasa, penciuman, dan Rey sempat demam tinggi," kata manajer Rey Mbayang, Wawan Datu kepada awak media, Senin (22/3/2021).
Oleh karena itu, keduanya memutuskan untuk melakukan swab test beberapa hari lalu. Hal itu lantaran Dinda Hauw menyusul dengan gejala yang mirip.
Baca Juga: Lagi Hamil Positif Covid-19, Dinda Hauw Singgung Soal Ajal
"Dinda demam-demam saja. Yang agak lumayan kondisinya sih si Rey-nya," lanjutnya.
Selain demam dan hilang indera perasa dan penciuman, tak ada gejala lain yang dialami Rey Mbayang dan Dinda Hauw. Wawan bersyukur karena hasil rontgen keduanya tak terdapat masalah serius dengan paru-paru mereka.
"Penciuman sama rasa makanan aja (masih), tapi hasil rontgennya aman baik-baik aja," imbuh Wawan.
Saat ini Dinda Hauw dan Rey Mbayang sedang menjalani isolasi mandiri di rumah usai dinyatakan positif Covid-19. Melalui instagram story, Dinda Hauw juga mengaku kondisinya sudah membaik.
Sebelumnya, pasangan muda itu membagikan kabar mereka terpapar Covid-19 lewat akun instagram Rey Mbayang. Sebelumnya, Rey dan Dinda menjalani swab tes di sebuah rumah sakit di Depok dan tampak tubuh dan lengan Rey Mbayang ditempeli banyak koyo.
Baca Juga: Kondisi Terkini Dinda Hauw dan Rey Mbayang yang Positif Covid-19