Suara.com - Nama dan profil Jemimah Cita memang akrab di telinga para Idol Lovers, sebutan para penggemar ajang pencarian bakat Indonesian Idol.
Sejak awal kemunculannya di panggung Spektakuler Idol 2020, Jemimah selalu berhasil membawakan lagu dengan teknik vokal dan suara emasnya hingga memukau para juri serta penonton.
Bahkan lagu dari Band Ungu berjudul "Cinta Dalam Hati" yang dibawakan versi dirinya, sempat menjadi trending YouTube beberapa waktu silam hingga memunculkan hastag #JemimahChallange.
Buat kamu ingin lebih tahu, berikut ini profil Jemimah Indonesian Idol.
Baca Juga: Profil Kontestan Indonesian Idol 2021 Top 4, Perjalanan Melissa Terhenti
Bakat Menyanyi Sejak Kecil
Pemilik nama asli Juanita Jemimah Cita memang memiliki kemampuan bernyanyi yang luar biasa dan tidak diragukan lagi. Bakat menyanyinya sudah terasah sejak lama. Diakuinya sejak SD, Jemimah sudah menyukai musik dan ikut di berbagai kompetisi menyanyi.
Selain itu, Jemimah kerap menunjukkan kemampuan bernyanyi melalui berbagai video cover lagu milik penyanyi terkenal yang kerap dipostingnya.
Pendidikan Jemimah Indonesian Idol
Selain menjadi seorang penyanyi, wanita asal Depok Jawa Barat ini masih berstatus sebagai seorang mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Diponegoro Semarang angkatan 2017.
Baca Juga: Ini Dia 3 Kontestan Indonesian Idol yang Curi Perhatian
Alumni SMAN 97 Jakarta ini menguasai 4 bahasa antara lain Indonesia, Inggris, Melayu, dan Jerman. Kemampuan inilah menjadi modal penting Jemimah saat berpartisipasi dalam The ASEAN Secretariat sebagai Legal Intern pada Januari-Februari 2020.
Bertengger di Posisi Top 5
Penampilannya di panggung Indonesian Idol memang selalu dinanti-nantikan berkat suara indahnya yang berkarakter. Namun, perjalanan Jemimah harus terhenti di panggung Spekta Idol Top 5 pada Senin, 15 Maret 2021 lalu.
Meskipun begitu, Jemimah sangat bersyukur selama di Idol banyak belajar mengenai mentalitas, good attitude, dan time management yang harus dimiliki oleh setiap idola.
Dia juga berterima kasih kepada Jemimwah, fanbase Jemimah Idol, yang selama ini telah mendukungnya hingga bisa mencapai tahapan yang banyak diimpikan ribuan orang.
Akun Sosial Media Jemimah Cita
Kepopuleran Jemimah ternyata merambat hingga dikenal di sosial media miliknya. Akun Instagram-nya @jemimahcita kini diikuti hingga 124 ribu followers dan dibanjiri ribuan likes dan comment di setiap postingannya.
Tak hanya di Instagram, Jemimah juga aktif di akun TikTok miliknya @inijemimah dan YouTube channel bernama Jemimah Cita sejak September 2013 lalu. Akun fanbase miliknya bernama @jemimwahofficial yang menarik untuk diikuti.
Banyak penggemar setia yang memberikan doa dan support untuk Jemimah yang kini telah 'lulus' dari Idol dan bersiap memasuki dunia industri musik yang sebenarnya. Mari kita nantikan karya-karya terbaik dari Jemimah.
Itulah profil Jemimah Indonesian Idol yang viral karena memopulerkan lagu "Cinta Dalam Hati" lewat Jemimah challenge.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi