Melaney Ricardo Klarifikasi Soal Isu Cerai, Apa Katanya?

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Rabu, 17 Maret 2021 | 07:57 WIB
Melaney Ricardo Klarifikasi Soal Isu Cerai, Apa Katanya?
Presenter Melaney Ricardo saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (17/12). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Nah saya juga share saat itu, mungkin rumah tangga kami yang dianggap oleh banyak orang kelihatannya sangat harmonis oleh sosial media, kami pun juga sebetulnya dealing dengan beberapa masalah juga," ujarnya.

"Bahkan aku juga sempat share bahwa kami sempat mendatangi konseler pernikahan dalam hal itu adalah seorang pendeta untuk mencurahkan permasalah kami dan juga mencari jalan keluar yang terbaik," tambahnya.

Melaney Ricardo pun memastikan isu keretakan rumah tangganya tidak benar adanya. Meski ada masalah, dia dan Tyson James Lynch tidak mau cerai.

"Tapi kalau dibilang aku diisukan sudah mau berpisah dengan Tyson menurut aku itu kurang tepat. Dan sampai dibilang retak, kayaknya sampai saat ini kami masih berada di rumah yang sama dan juga masih selalu berusaha mengupayakan rumah tangga kami untuk mudah-mudahan selalu bisa sama-sama," tuturnya.

Diketahui, rumah tangga Melaney Ricardo dan Tyson selama ini kenal adem ayem. Dari pernikahan keduanya, mereka dikaruniai dua orang anak.

Namun, sejak pandemi virus corona tahun lalu, terungkap rumah tangga Melaney yang sedang tidak baik. Tahun lalu hingga sekarang pun disebut tahun terberatnya selama 11 tahun pernikahan.

Melaney Ricardo mengaku kerap cekcok dengan Tyson Lynch lantaran komunikasi budaya yang berbeda. Nilai-nilai yang berbenturan dan dirasa mengekang satu sama lain itu akhirnya membuat keduanya memutuskan konsultasi ke konselor pernikahan beberapa waktu lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI