Profil Sophia Latjuba, 50 Tahun Masih Awet Muda dan Kisah Asmaranya

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 15 Maret 2021 | 18:52 WIB
Profil Sophia Latjuba, 50 Tahun Masih Awet Muda dan Kisah Asmaranya
Profil Sophia Latjuba (Ismail/Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Profil Sophia Latjuba mendadak menjadi sorotan setelah ia mengunggah foto pakai bikini di atas kapal. Gara-gara foto itu, nama Sophia Latjuba masuk  trending topik media sosial Twitter.

Warganet takjub dengan penampilan Sophia Latjuba awet muda di foto itu. Padahal Sophia Latjuba sudah berusia 50 tahun.

Selain soal penampilannya yang awet muda, kisah asmara Sophia Latjuba juga sering jadi sorotan. Maka dari itu, profil Sophia Latjuba mulai dari karier hingga asmaranya menarik untuk diketahui.

Biodata Sophia Latjuba

Baca Juga: Usai Pamer Foto Seksi, Sophia Latjuba Kaget Trending di Twitter

Sophia Latjuba lahir di Berlin, Jerman pada 8 Agustus 1970. Dia adalah putri dari ibu berkebangsaan Austria dan ayah keturunan Bugis-Jawa.

Agama Sophia Latjuba

Di luar kisah asmara, agama Sophia Latjuba juga sempat menjadi perbincangan publik. Diketahui pada awalnya Sophia memeluk Kristen sesuai agama sang ibu Anna Muller.

Namun, pada 2014 dia memutuskan menjadi seorang mualaf mengikuti jejak sang ayah, Azizurahman Latjuba. Azizurahman merupakan cucu Abu Hanifah atau Mahmud Latjuba yang mendirikan Partai Masyumi.

Sophia Latjuba (Instagram)
Sophia Latjuba (Instagram)

Karier Sophia Latjuba di Musik

Baca Juga: Pose Pakai Bikini, Sophia Latjuba Disebut Vampir

Banyak bersinggungan dengan dunia musik, tak mengherankan Sophia Latjuba bisa menjalin relasi dengan para musisi.  Bahkan ia pernah berduet dengan penyanyi Chrisye di lagu Kangen.  

Debut Sophia Latjuba di dunia hiburan dimulai dengan membintangi film Bilur-Bilur Penyesalan (1987) kemudian Ketika Cinta Telah Berlalu (1989), Rio Sang Juara (1989), Catatan Si Boy V (1991), dan Kuldesak (1997). Dia juga sempat menjadi bintang sitkom Tetangga Masa Gitu yang tayang di salah satu stasiun televisi swasta.

Karier Sophia Latjuba di dunia tarik suara tak kalah mentereng. Lagu duet Sophia Latjuba bersama Indra Lesmana bertajuk Hold On sempat mendapatkan penghargaan The Best Video Clip di Brasou, Rumania.

Album Hanya Untukmu yang dirilis awal 90-an juga menyabet penghargaan Anugerah BASF Awards pada 1994. Beberapa lagu yang dinyanyikan Sophia Latjuba pernah menghiasi tangga musik nasional seperti Kabut di Kaki Langit, Tak Kubiarkan, dan Hanya Untukmu.

Tangkapan layar foto Sophia Latjuba. [Instagram/@sophia_latjuba88]
Tangkapan layar foto Sophia Latjuba. [Instagram/@sophia_latjuba88]

Kisah Asmara Sophia Latjuba

Beberapa waktu lalu aktris dan penyanyi Sophia Latjuba kepergok datang ke pernikahan mantan suaminya yang seorang warga negara Amerika Serikat, Michael Villareal, dengan menggandeng gitaris Slank Abdae Negara atau Abdee Slank. Walau begitu tidak ada informasi yang jelas mengenai status hubungan keduanya.

Selain bersama Abdee, Sophia Latjuba juga datang bersama kedua putrinya Eva Celia dan Manuela Aziza. Manuela adalah putri kandung Villareal. Sederet musisi memang pernah menghiasi kehidupan asmara wanita kelahiran Jerman ini.

Selepas bercerai dari Villareal 2015 lalu, Sophia Latjuba pernah menjalin asmara dengan Ariel Noah namun kandas. Sejak itu Sophia Latjuba belum meresmikan hubungan asmara dengan siapapun. Putri pertamanya Eva Celia juga lahir 28 tahun lalu dari pernikahannya dengan musisi jazz, Indra Lesmana.

Dunia musik ini pulalah yang mempertemukan Sophia Latjuba dengan suami pertamanya Indra Lesmana. Sayang mereka memutuskan bercerai pada 2005. Sophia Latjuba juga pernah secara terang-terangan menyebutkan dirinya ingin meninggal dengan didampingi seorang suami.

Demikian profil Sophia Latjuba, artis senior yang berusia 50 tahun tapi awet muda.

Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI