Suara.com - Aktor Ramon Y Tungka termasuk selebriti yang peduli keadaan lingkungan hidup. Di Hari Air Dunia yang jatuh setiap 22 Maret, bintang film Labuan Hati ini mengajak masyarakat untuk turut menghemat penggunaan air bersih.
"Halo, yuk kita menghemat air dengan mematikan keran saat sedang mencuci dan sikat gigi, dan kecilkan volume air ketika sedang memakainya," kata Ramon Y Tungka kepada Suara.com.
Traveler yang sudah keliling Indonesia sejak vakum di dunia layar lebar itu juga mengimbau masyarakat untuk menjaga kebersihan. Tidak memcemari lingkungan juga penting untuk menjaga kualitas air bersih.
"Dan tidak mencemari ligkungan untuk menjaga kualitas air," imbuh mantan suami Qory Sandioriva ini.
Baca Juga: Dikta Berharap Air Bersih Bisa Menjangkau Masyarakat Luas
Ramon Y Tungka sendiri mengaku sudah menerapkan gaya hidup hemat air sejak lama. Ayah satu anak ini berharap masyarakat Indonesia lainnya juga memerhatikan ketersediaan air bersih bagi sesama.
"Semoga masyarakat lebih aware lagi sama kelestarian air bersih," ujar aktor 36 tahun ini.
Menutup perbincangan, Ramon Y Tungka juga mengucapkan selamat Hari Air Dunia.
"Saya Ramon Tungka, selamat hari air dunia 2021," tutur bintang film Ekskul ini.
Baca Juga: Jaga Kualitas Air, Dimas Ahmad Minta Masyarakat Pelihara Lingkungan