Suara.com - Selebgram Millen Cyrus buka suara soal penangkapannya di sebuah bar kawasan Senopati, Jakarta Selatan belum lama ini. Saat itu, dia mengaku berada di sana untuk makan.
"Kemarin jadi gini ya, kemarin itu aku lagi di salah satu bar di daerah Senopati dan aku tuh lagi makan, live music kan gitu," kata Millen Cyrus saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (7/3/2021).
"Emang itu tutupnya jam 11 atau jam 12 gitu, karena protokol kesehatannya nggak boleh sampai jam segitu kan," sambungnya lagi.
Baca Juga: Millen Cyrus Bungkam Ditanya Awak Media soal Konsumsi Benzodiazepine
Keponakan Ashanty ini menyebut bahwa di bar itu ada banyak pengunjung.
"Nah ini aku pengin klarifikasi bahwa emang ada petugas kesehatan razia besar ya dan mereka semua ngecek di dalam semuanya. Aku Kebetulan lagi ada di dalam sana dan terus ya udah (ditangkap)," ujar Millen Cyrus.
"Terbawa lah karena aku, yang maksudnya jadi pusat perhatian kan. Itu banyak banget sebenarnya orang-orang di dalam situ," lanjutnya.
Dia menyadari disorot karena pernah tersandung kasus narkoba. Di sinilah, Millen Cyrus minta tak dihakimi lagi.
"Mungkin semua orang sorotnya ke aku padahal aku nggak ngapa-ngapain, kan gitu makanya banyak yang salah paham kayak 'Millen make lagi' apalah, makanya ini pengin klarifikasi untuk semuanya jangan pernah 'ngatain aku'," jelasnya.
Baca Juga: Hadiri Acara, Millen Cyrus Enggan Komentar Soal Depresi dan Benzo
Transgender bernama asli Muhammad Millendaru Prakasa itu tidak memungkiri kalau cukup sedih kembali diamankan polisi. Ia bahkan menuturkan kalau depresinya kambuh hingga tak berani keluar kamar.
"Aku sedih banget. Aku sempet itu di rumah nggak ngapa-ngapain bener-bener di kamar," tutur Millen Cyrus.
"Maksudnya depresi lagi kan baru aja kemarin kena masalah, masa nimbulin masalah lagi," imbuhnya lagi.
Disinggung soal penyebab depresinya, Millen Cyrus menyebut gegara kasus narkoba sebelumnya. Namun, ia enggan membahas lebih detail.
"Ya..(depresi) karena masalah kemarin," ungkapnya.
Sekedar mengingatkan, Millen Cyrus sempat diamankan baru-baru ini lantaran tes urinenya positif benzo. Setelah menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, dia akhirnya dipulangkan.
Keputusan itu diambil lantaran Millen Cyrus konsumsi benzo atas resep dari BNN untuk atasi masalah depresi.