Suara.com - Ada beberapa hidung artis rusak pasca perawatan wajah. Kisah tak menyenangkan ini sempat dibagikan oleh beberapa artis lewat sosial media. Terbaru ada implan hidung Bebby Fey jebol.
Namun tak hanya Bebby Fey, ada juga beberapa artis yang mengalami hal serupa hingga harus rogoh kocek lagi untuk membenarkan hidungnya lagi.

Penasaran nggak sih ada siapa aja hidung artis rusak pasca perawatan? Simak selengkapnya rangkuman Suara.com di bawah ini:
1. Bebby Fey

Bebby Fey curhat soal implan hidung yang jebol lewat Instagram story miliknya pada Minggu (28/2) lalu. Bebby Fey mengira hidungnya merah karena jerawat. Namun, saat ia pencet merah tersebut bukanlah jerawat namun implan yang jebol.
Bebby Fey pun menceritakan bahwa ia menggunakan implan hidung bentuk I dengan ujung tulang rawan. Rupanya implan hidung Bebby Fey jebol hingga ada benjolan dan bernanah.

Rosa Meldianti juga membagikan kisah tak menyenangkan lewat Instagram story pada hari Senin (1/3) ini.
Ia mengaku pernah tanam benang dan ternyata sempat keluar. Ia pun risih dan akhirnya membongkar hidungnya untuk lepas benang.
Baca Juga: Sarwendah Modis dan Berkarisma, 4 Artis Cantik Ini Hobi Berkuda
3. Ivan Gunawan