Suara.com - Artis Boiyen tak kuasa menahan tangis saat mengenang sosok almarhum kakaknya, Dudung Abdul Malik. Dia bilang sang kakak merupakan sosok yang saleh.
"Kalau kata orang-orang dia anak soleh lah berbakti banget sama orangtua," kata Boiyen di akun YouTube STARPRO Indonesia dalam video yang diunggah pada Jumat (5/3/2021).
Boiyen mengaku sudah menganggap kakanya itu sebagai pengganti ayahnya. Menurutnya, almarhum sangat bisa diandalkan.
Baca Juga: Kakak Boiyen Ditabrak Kereta, Ustaz Yusuf Mansur Disebut Penjilat Penguasa
"Karena dia pengganti sosok bapak aku, ibaratnya bapak kedua aku. Makanya tiba-tiba dia pergi begitu kayak kehilangan dua kali," tutur Boiyen menangis.
"Kayak kehilangan bokap, terus kehilangan bokap lagi. Terus gue mau ngadu ke siapa lagi," sambungnya lagi dengan suara terbata-bata.
Boiyen sudah tidak tahu ke depannya akan seperti apa. Pasalnya, dia sang ibunda sangat bergantung dengan Dudung Abdul Malik.
"Nyokap aku sering sharing ke dia. Kalau ada masalah dia selalu kasih solusi kayak ngebantu sampai tuntas, maksudnya nggak mau adik sama mamahnya pusing," ucap Boiyen masih menangis.
Seperti diketahui Dudung Abdul Malik meninggal dunia pada Rabu (3/3/2021) malam. Ia tewas tertabrak kereta api di Semanan, Kalideres, Jakarta Barat.
Baca Juga: Detail Kronologi Kakak Boiyen Tewas Ditabrak Kereta
Kejadian nahas itu terjadi saat Dudung Abdul Malik pulang kerja.
Dia meninggal dunia di lokasi kejadian. Kala itu, nyawanya sudah tidak tertolong lagi.
Pemakaman kakak Boiyen itu telah dilakukan pada Kamis (4/3/2021) pagi. Sebelum masuk ke liang lahat, perempuan bernama lengkap Yeni Rahmawati ini mengunggah foto keranda sang kakak.
"Selamat jalan abang gue yang terbaik," tulis Boiyen di Insta Story.