Glenn Fredly Ikut "Hadir" di Ultah Pertama Putrinya, Gewa

Senin, 01 Maret 2021 | 18:53 WIB
Glenn Fredly Ikut "Hadir" di Ultah Pertama Putrinya, Gewa
Glenn Fredly dan Mutia Ayu [Instagram/mutia_ayuu]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak pertama pasangan Glenn Fredly dan Mutia Ayu, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo genap menginjak usia satu tahun pada 28 Februari 2021.

Di Instagram, Mutia Ayu mengabadikan momen perayaan ulang tahun Gewa yang digelar secara sederhana. Terpampang besar foto mendiang pelantun lagu "Januari" itu mengiringi hari lahir anak semata wayangnya.

Dalam kesempatan itu pula, Mutia Ayu mengenang detik-detik kelahiran sang anak didampingi Glenn Fredly sewaktu masih hidup.

Glenn Fredly hadir di perayaan ultah pertama putrinya, Gewa. [Instagram]
Glenn Fredly hadir di perayaan ultah pertama putrinya, Gewa. [Instagram]

"Jam 10 malam adalah detik-detik di mana Bunda berjuang untuk kelahiran Gewa di Rumah Sakit Pondok Indah di temani Ayah di ruangan hijau, di bantu oleh @instabram62, @praktekdrsanderteddy beserta team yang luar biasa," tulis Mutia Ayu, dalam keterangan foto di Instagram yang diunggah pada Minggu (28/2/2021).

Baca Juga: Ingat Glenn Fredly, Tangisan Yura Yunita Pecah

"Tepat pada jam 22.55 WIB Gewa lahir ke bumi membawa suka cita untuk saya dan suami saya tercinta @glennfredly309. Terimakasih dok @instabram62, @praktekdrsanderteddy dan team," tambahnya.

Di akhir kata, Mutia Ayu menuliskan doa dan ucapan mengunggah hati teruntuk sang anak, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.

"Selamat ulang tahun Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo nggak berasa sudah satu tahun. Ge, jika suatu saat Gewa melihat postingan Bunda ini, Bunda ingin Gewa tau bahwa Bunda sangat bangga dan bersyukur mempunyai Gewa. Gewa adalah Anugrah terindah dari Tuhan untuk Bunda dan Ayah," ujar Mutia Ayu.

"Gewa anak antariksanya Ayah. Selalu rendah hati dan bijaksana ya. Ayah dan Bunda sayang sama Gewa," sambung Mutia Ayu.

Glenn Fredly meninggal dunia dalam usia 44 tahun akibat penyakit meningitis pada 8 April 2020. Dia meninggalkan Mutia Ayu seorang putri yang diberi nama Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.

Baca Juga: Ikke Nurjanah Nikah Lagi, Uut Permatasari Keguguran

Glenn Fredly menikahi Mutia Ayu pada Agustus 2019. Belum genap setahun pernikahannya, penyanyi berdarah Maluku itu harus pergi selama-lamanya meninggalkan putri pertamanya yang saat itu baru berusia satu bulan. 

Mutia Ayu adalah perempuan yang dipinangnya usai 13 tahun menduda. Sebelumnya, Glenn Fredly pernah menikah dengan Dewi Sandra.

Pernikahannya dengan Dewi Sandra di Maret 2006 kandas tiga tahun kemudian. Setelah itu, Glenn Fredly sempat dikabarkan dekat dengan beberapa perempuan, salah satunya Aura Kasih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI