Suara.com - Penyanyi Ifan Seventeen akhirnya mengenalkan Citra Monica kepada keluarga almarhum istrinya, Dylan Sahara. Dia tidak memungkiri kalau sangat senang.
"Is it emang takdir, atau apa aku nggak ngerti. Tapi rasanya menyenangkan sekali bisa mengenalkan Citra ke keluarga Ponorogo untuk merayakan ulang tahun bersama," kata Ifan Seventeen di Instagram pada Rabu (24/2/2021).
Pelantun Kemarin ini pun tidak menyangka bahwa tanggal lahir Citra Monica dengan ibu Dylan Sahara hanya beda sehari.
Baca Juga: Konser Peduli Negri Capai Rp 1 Miliar, Ifan Seventeen Terharu
"Yang kebetulan @mamadyllan dan @citra_monica hanya beda sehari ulang tahunnya. Mama 13 Feb, Citra di 14 Feb. Kebetulan aku dan papa Dylan juga memiliki tanggal lahir yang sama, sama-sama 16 Maret," sambungnya lagi.
Ifan Seventeen berharap bahwa ini menjadi pertanda baik.
"Well kalaupun itu pertanda, aku berdoa itu adalah pertanda baik dariNya," tuturnya.
Tak cuma itu, dia kembali menekankan bahwa Citra Monica bukanlah pengganti Dylan Sahara. Keduanya punya tempat masing-masing dalam hidupnya.
"Sekali lagi ini bukan menggantikan, tapi membuka lembaran baru sebagai ucapan rasa syukur masih diberikan nikmat hidup oleh sang maha pencipta," tutur Ifan Seventeen.
Baca Juga: Jelang Nikahi Citra Monica, Ifan Seventeen Belum Tentukan Jumlah Tamu
"Masa lalu tak pernah ada yang akan terlupakan, tapi akan aku bawa sebagai bentuk perjalanan hidup yang menjadikanku manusia seperti sekarang," imbuhnya.
Unggahan itu disertai potret Ifan Seventeen, Citra Monica dan keluarga dari Dylan Sahara.
Tak pelak, postingan itu langsung mendapat beragam respons para netizen.
"Baik banget masih sama keluarganya ka Dylan. Ikut terharu.. langgeng yaa kalian berdua," ujar @yuniradja19 di kolom komentar.
"Menurutku ka Citra mirip banget sama almarhum Ka Dylan," imbuh @sri09914.
"Masya Allah. Seneng banget lihatnya," tambah @mirzatia.
Seperti diketahui, Ifan Seventeen dan Citra Monica berniat menikah dalam waktu dekat.
Sedangkan Dylan Sahara sendiri meninggal dunia pada 22 Desember 2018 akibat tsunami Tanjung Lesung.