Suara.com - Ayah Nissa Sabyan, Komar menyebut bahwa sang anak selalu didampingi setiap kali keluar rumah. Hal itu sudah menjadi kebiasaan keluarganya jauh sebelum isu skandal perselingkuhan Nissa Sabyan viral.
Pernyataan itu disampaikan Komar saat disinggung oleh awak media soal kemungkinan Nissa Sabyan takut keluar rumah gara-gara dituduh perebut laki orang alias pelakor.
"Kalau saya nggak ada (takut dan trauma) sih. Kalau dia (Nissa Sabyan) mau keluar didampingi kalau nggak sama ibunya sama kakaknya," kata Komar di akun YouTube KH INFOTAINMENT yang diunggah pada Minggu (21/2/2021).
Dia juga menegaskan bahwa Nissa Sabyan beraktivitas seperti biasanya.
"Iya santai. Kalau nggak ada hati gimana sih," tuturnya.
![Foto kolase Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan serta istrinya [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/02/17/90530-foto-kolase-nissa-sabyan-dan-ayus-sabyan-serta-istrinya-instagram.jpg)
Selanjutnya, dia hanya mengatakan bahwa semua kabar buruk yang beredar tentang Nissa Sabyan tidaklah benar.
"Iya membantah, sebab kalau gelagat seperti itu orangtua tahu. Perubahan ini beda. Tapi selama ini nggak ada," jelas Komar.
Dia juga mendoakan orang-orang yang berniat jahat kepada sang anak dengan menyebar rumor palsu. Komar menyebut keluarganya pun sudah memaafkan.
Baca Juga: Ditanya Kemungkinan Minta Maaf ke Istri Ayus, Ayah Nissa Sabyan Bingung
"Kalau ada orang yang tidak baik, kita maafin aja. Kalau nggak kita doain aja," sambungnya.