Dituduh Dipacari Chef Juna Dibayar Rp 200 Juta, Citra Anidya Bereaksi

Kamis, 18 Februari 2021 | 09:45 WIB
Dituduh Dipacari Chef Juna Dibayar Rp 200 Juta, Citra Anidya Bereaksi
Chef Juna dan Citra Anidya [Instagram/ncit90]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Citra Anidya meradang usai dituduh merekayasa pacaran dengan Chef Juna. Tak tanggung-tanggung, ia bahkan difitnah rela menjalani cinta palsu itu demi uang.

Kejadian ini berawal saat Citra Anidya mengunggah foto kebersamaan dengan Chef Juna. Pasangan ini tampak asyik menikmati sarapan dengan indahnya pemandangan di Bali.

"Pagi yang menyenangkan adalah saat kamu bersama pasanganmu dengan makanan yang baik," tulis Ncit di Instagramnya, Rabu (17/2/2021).

Namun kemudian salah satu warganet merusak kebahagiaan itu dengan komentar yang tak menyenangkan. Ia menuduh apa yang dilakukan Citra Anidya dan Chef Juna adalah kepalsuan.

Unggahan Citra Anidya [Instagram/@ncit90]
Unggahan Citra Anidya [Instagram/@ncit90]

"Cie mulai gimik demi (Rp) 200 juta," kata @tikasopy.

Tak terima dengan tuduhan itu, perempuan yang akrab disapa Ncit ini bereaksi.

"200 juta? Mending belajar bahasa Inggris gih sebelum komentar," kata Citra Anidya.

Warganet yang melihat tuduhan itu ikut meradang. Sebab menurut mereka akun tersebut salah alamat jika memfitnah Citra Anidya dan Chef Juna melakukan gimmick.

Baca Juga: Parodi MasterChef, TikToker "Kembaran" Chef Juna Buat Warganet Ngakak

"Sepertinya dia salah komentar. 200 juta Fiki Naki noh yang ditawarin," kata @qeyzha_cake_catering.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI