Tegas, Nikita Mirzani Minta Netizen Setop Komentar Buruk Soal Ustadz Maaher

Sumarni Suara.Com
Sabtu, 13 Februari 2021 | 10:53 WIB
Tegas, Nikita Mirzani Minta Netizen Setop Komentar Buruk Soal Ustadz Maaher
Aktris Nikita Mirzani berpose didepan kamera saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (14/10). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Nikita Mirzani menuai banyak pujian usai menyampaikan duka cita kepada almarhum Ustadz Maaher. Menanggapi itu, dia pun buka suara.

"Iya dong yang namanya orang meninggal, kita harus berbela sungkawa," kata Nikita Mirzani di akun YouTube Langit Entertainment yang diunggah belum lama ini.

Mendengar itu, Uus pun turut menimpali. Dia sepakat bahwa seharusnya berita duka maupun musibah tidak seharusnya dijadikan ajang aji mumpung.

Baca Juga: Adu Gaya 4 Artis Pakai Outfit Mewah yang Sama, Siapa Paling Kece?

"Bukannya malah mempergunakan itu kayak imej kita nyalahin seseorang. Mau kondisinya siapa pun, temen gue yang musuhan aja kalau dia kenapa-kenapa bukannya mampus tapi kasihan," jelas Uus.

Nikita Mirzani sendiri mengaku sudah memaafkan saat Ustadz Maaher dinyatakan meninggal dunia. Karena itu, dia masih tidak habis pikir dengan kelakuan para netizen.

Nikita Mirzani dan Ustaz Maaher At-Thuwailibi. [Instagram]
Nikita Mirzani dan Ustaz Maaher At-Thuwailibi. [Instagram]

Ibu tiga anak ini masih melihat ada banyak netizen berkomentar buruk soal almarhum.

"Tapi kadang-kadang netizen tuh di beberapa komen parah-parah dah komennya. Maksudnya gue aja yang berseteru bisa memaafkan," ucap Nikita Mirzani.

"Walaupun saat itu gempar di Indonesia. Pas dia udah nggak ada yasudah selesai," sambungnya lagi.

Baca Juga: Dewi Tanjung: Selama Ada Novel Baswedan, KPK Takkan Bekerja Profesional

Seperti diketahui, Nikita Mirzani sempat bersteru dengan Ustadz Maaher At Thuwailibi. Gara-garanya, Nikita mengomentari kepulangan Habib Rizieq Shihab dan menyebut pimpinan Front Pembela Islam (FPI) itu sebagai tukang obat.

Tak terima, Ustadz Maaher pun menuntut permintaan maaf Nikita Mirzani. Ia bahkan menyebut Nikita Mirzani lonte dan siap mengepung rumah janda tiga anak itu dengan ribuan anggota FPI. Meski akhirnya ancaman itu tak terbukti.

Ustadz Maaher tersendiri ditangkap terkait kasus tuduhan penghinaan terhadap Habib Lutfi bin Yahya.

Ustadz Maaher meninggal dunia di Rutan Mabes Polri pada Senin (8/2/2021). Jenazahnya dimakamkan di Pondok Pesantren Daarul Qur'an, Cipondoh, Tangerang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI