Suara.com - Mantan personel grup boyband SMASH , Morgan Oey, mendadak menjadi perbincangan publik usai artis Luna Maya membagikan fotonya bersama Morgan Oey di akun Instagram pribadinya pada Minggu (7/2/2021). Untuk lebih mengenalnya, simak profil Morgan Oey berikut ini.
Dalam foto tersebut, Luna Maya terlihat tersenyum bahagia sembari dipeluk erat oleh Morgan. Keterangan dalam foto tersebut pun tak biasa, Luna Maya menuliskan 'Caption? @morganoey' pada postingannya itu.
Unggahan ini menggegerkan publik sebab tak sedikit netizen yang mengira bahwa Luna Maya menjalin hubungan asmara dengan Morgan. Lalu, siapakah sosok pentolan SMASH ini? Berikut profil Morgan Oey selengkapnya.
Baca Juga: Profil Helena Lim, Crazy Rich PIK dan Kontroversinya
Pria bernama asli Handi Morgan Winata ini lahir di Singkawang, 25 Mei 1990. Ia adalah putra dari pasangan Darmoko Wibisono dan Elizabeth.
Morgan diketahui merupakan alumni Universitas Bina Nusantara (Binus) dan mengambil jurusan Teknik Informatika.
2. Bergabung dengan Boyband SMASH
Karier Morgan Oey di dunia hiburan tanah air bermula ketika ia bergabung dengan boyband SMASH di tahun 2010. Selain Morgan, saat itu SMASH beranggotakan enam orang lain yakni Rafael, Rangga, Bisma, Dicky, Reza, dan Ilham.
Mereka mengeluarkan single pertamanya berjudul I Heart You pada Oktober 2010. Selanjutnya, di tahun 2011, SMASH merilis album pertama mereka bertajuk Self Titled.
Baca Juga: Pamer Foto Mesra, Luna Maya dan Morgan Oey Pacaran?
Mereka juga beradu akting dalam sinetron berjudul Cinta Cenat Cenut yang tayang di TransTV bersama beberapa aktris kondang lainnya seperti Natasha Rizki dan Zaneta Georgina.
Di tahun 2012, kembali merilis album kedua SMASH berjudul 'Step Forward' dan di dalamnya terdiri dari 12 lagu. Sedangkan single andalan mereka di album kedua tersebut berjudul 'Patah Hati'.
3. Keluar dari SMASH dan Merambah Dunia Akting
Setahun setelah merilis album keduanya, Morgan memutuskan untuk hengkang dari SMASH. Kemudian, di tahun 2014, Morgan bergabung dengan agensi Avatara88 dan lebih sering tampil di layar lebar. Film pertama Morgan ialah Assalamualaikum Beijing yang diadaptasi dari novel karya Asma Nadia.
Karena skill aktingnya yang mumpuni, Morgan lagi-lagi berperan dalam film populer lainnya berjudul Jilbab Traveler: Love Sparks in Korea bersama Bunga Citra Lestari. Dalam film tersebut, Morgan berperan sebagai seorang fotografer asal Korea Selatan bernama Hyun Geun dengan karakter tampan dan jutek.
Selain itu, pria 30 tahun ini juga membintangi sejumlah judul film, ftv dan sinetron. Beberapa daftar film, sinetron, dan ftv yang diperankan olehnya ialah:
Film
- Assalamualaikum Beijing (2014)
- Air Mata Surga (2015)
- Ngenest (2015)
- Dreams (2016)
- Jilbab Traveler: Love Sparks in Korea (2016)
- Winter in Tokyo (2016)
- The Moon Cake Story (2017)
- Melbourne Rewind (2017)
- Sweet 20 (2017)
- Cooking Camp (2017)
- Arini (2018)
Sinetron
- Cinta Cenat Cenut (2011-2012)
- Putih Abu-Abu (2012)
- Surat Kecil untuk Tuhan: The Series (2013)
- Kau yang Berasal dari Bintang (2014)
FTV
- My Lovely Brother (2013)
- Merpati Tak Pernah Ingkar Janji (2013)
- Lagu Rindu Untuk Airin (2014)
- Selamanya Cinta (2015)
4. Bintang Iklan
Tak hanya dikenal dengan kemampuan berakting dan bernyanyinya, Morgan Oey juga didaulat sebagai bintang iklan oleh beberapa produk seperti yakni:
- Sosis So Nice (2011)
- Telkomsel: Kartu As the Series (2011-2012)
- Suzuki Nex (2012)
- Teh Rio (2012)
- Pepsodent (2012)
- Laptop Dell (2012)
- KFC: Kolonel Katsu (2012)
- Helm GM (2012)
- Ovaltine (2013)
- Fres & Natural splash cologne (2013)
- Celestial Movies: I Love HK Movies (2014)
- Nissan Juke Loud n Roll (2015)
- Luwak White Koffie (2015)
Itulah profil Morgan Oey yang memulai kariernya dari boyband SMASH yang kini merambah ke dunia akting.
Kontributor : Lolita Valda Claudia