Alami KDRT, Nindy Ayunda Dicekik hingga Dibanting oleh Askara

Selasa, 09 Februari 2021 | 14:46 WIB
Alami KDRT, Nindy Ayunda Dicekik hingga Dibanting oleh Askara
Nindy Ayunda bersama suami. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengacara Nindy Ayunda, Dicky Muhammad mengungkap fakta mengenai dugaan kekerasan yang dialami kliennya. Tidak hanya dipukul, suami Nindy, Askara Parasady Harsono juga mencekik hingga membating istrinya.

Menurut Dicky, hal tersebut dilakukan Askara karena adanya persoalan rumah tangga.

"Dibanting, ada cekikan. Ya cek cok biasa rumah tangga," kata Dicky, saat dihubungi awak media, Senin, (8/2/2021).

Baca Juga: Hasil Visum Keluar, Nindy Ayunda Alami Banyak Luka Lebam Akibat KDRT

Bahkan akibat KDRT itu, mata Nindy Ayunda sempat lebam akibat pukulan lelaki yang diberikan oleh Askara.

"Bengkak di bawah mata. Di tonjok itu," ucap Dicky.

Luka-luka tersebut kini telah hilang. Namun Nindy Ayunda berhasil mengabadikan dalam sebuah foto.

"Bekas-bekas sudah hilang, tapi dia kasih fotonya ke saya, di foto itu lebam. Dia cerita aja, dia diam, merenung, sedih lagi," imbuhnya.

Akibat kejadian tersebut, perempuam dua anak itu mengalami trauma. Bahkan Nindy Ayunda kerap menangis bila ingat perlakuan sang suami kepadanya.

Baca Juga: Nindy Ayunda Tak Banyak Komentar usai Jalani Sidang Perceraian

"Ada lah, kalau trauma ada. Tertekan terus karena dikit-dikit juga nangis, sedih. Masih sampai sekarang. Misalnya lagi konsultasi sambil makan tahu-tahu keluar air mata," kata Dicky.

Selain gugat cerai, Nindy Ayunda juga melaporkan suami dengan dugaan tindakan KDRT di Polres Jakarta Selatan.

Sementara gugatan cerai Nindy Ayunda diajukan tak lama setelah Askara ditangkap terkait narkoba pada 7 Januari 2021. Selain kasus narkoba, Askara juga terseret kasus kepemilikan senjata api ilegal.

Sidang perceraian Nindy dan Askara saat ini sudah bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Sejauh ini, Nindy masih bersikeras mengakhiri pernikahannya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI