Melalui postingan official KSP Band, grup asal Bandung itu merasakan kehilangan atas wafatnya Marthin Saba.
“Hari ini kami berduka. Salah satu keluarga kami, Marthin Enrico dipanggil Tuhan yang maha kuasa,” tulisnya.
Sosok Marthin Saba disebut memiliki dedikasi tinggi terhadap musik, khususnya bersama KSP Band selama lebih dari 32 tahun.
3. Sosok Marthin Saba
![Marthin Saba [Instagram/@marthinsaba]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/02/08/74919-marthin-saba-instagramatmarthinsaba.jpg)
Sosok Marthin Saba juga diungkap melalui postingan Instagram KSP Band. Ia dikenal pribadi ceria dan totalitas dalam hal bermusik.
“Dia yang selalu berdedikasi tinggi, profesional, loyal, ceria dan taat ibadah,” kata perwakilan KSP Band.
“Teruslah bernyanyi bersama Tuhan di surga. Kami akan selalu mengenangmu dan membawa namamu didalam setiap doa dan show kami. Ya Allah kuatkan kami,” imbuhnya.
4. Guru vokal
Selain dikenal sebagai penyanyi, Marthin Saba juga merupakan guru vokal. Informasi ini tertera dalam bio Instagramnya.
Baca Juga: Sehari Sebelum Meninggal Kena Serangan Jantung, Ini Unggahan Marthin Saba
Unggahan terakhir Marthin Saba pun repost dari salah satu muridnya yang abadikan kebersamaan di studio.