Suara.com - Profil Arya Saloka tengah menjadi perbincangan publik, terutama para emak-emak. Perannya sebagai mas Al atau Aldebaran dalam sinetron ‘Ikatan Cinta’ memang sukses membuat para kaum hawa jatuh cinta.
Tidak jarang Arya Saloka ini digosipkan berselingkuh dengan lawan mainnya Andini (Amanda Manopo) karena saking menjiwai memerankan karakter mas Al.
Putri Anne, istri dari Arya Saloka pun juga terkena imbas dari pemberitaan tersebut lantaran dianggap cuek-cuek saja menanggapi gosip miring tersebut.
Kira-kira seperti apa ya karakter Asli Arya Saloka? Apakah tidak beda jauh dengan karakter mas Al? Oke, buat para fans garis keras Arya Saloka a.k.a mas Aldebaran, simak berikut ini profil Arya Saloka.
Profil atau Biodata Arya Saloka
Pria yang memiliki nama lengkap Arya Saloka Yuda Perwira Surowilogo ini lahir di Denpasar (Bali) pada 27 Juni 1991.
Pria berdarah Indonesia ini merupakan seorang anak dari Murtiningsih Hardono dan Hardono Surowilogo. Ia memeluk agama islam.
Arya memiliki seorang istri cantik bernama Putri Anne. Keduanya melangsungkan pernikahan pada tanggal 6 Agustus 2017 dan dikarunia seorang putra bernama Ibrahim Jalal Ad Din Rumi yang sekarang ini berusia 1 tahun.
Ia pernah mengenyam pendidikan di Universitas Negeri Malang mengambil jurusan Pendidikan. Namun, berhenti karena lebih tertarik menekuni bidang seni peran.
Baca Juga: Tersebar Informasi Pendidikan Arya Saloka, Kampusnya Bikin Netizen Menjerit
![Arya Saloka, Putri Anne, dan anak mereka, Ibrahim [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2020/12/03/16535-arya-saloka-putri-anne-dan-anak-mereka-ibrahim-instagram.jpg)
Perjalanan Karier Arya Saloka