Nobu Dihujat Netizen Usai Nyanyi Lagu Soal 19 Detik, Begini Liriknya

SumarniYuliani Suara.Com
Senin, 25 Januari 2021 | 11:41 WIB
Nobu Dihujat Netizen Usai Nyanyi Lagu Soal 19 Detik, Begini Liriknya
Michael Yukinobu De Fretes [istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang content creator bernama Suban Lora menciptakan sebuah lagu untuk Michael Yukinobu De Fretes. Lagu itu berjudul Enak Rasane dengan menggunakan lirik bahasa Jawa.

Dalam video yang beredar, Suban Lora dan Michael Yukinobu De Fretes tampak gembira menyanyikan lagu tersebut.

Sontak, video yang diunggah kembali di akun gosip itu panen cibiran. Pasalnya, Nobu sapaannya terlihat menikmati lagu tersebut sambil senyum-senyum.

Baca Juga: Masih Isolasi Mandiri, Gisella Anastasia Belum Bisa Wajib Lapor

Sesekali, Michael Yukinobu De Fretes juga memuji pencipta lagu tersebut. Entah tersangka video syur 19 detik itu paham atau tidak arti dari lagunya.

Tak menunggu lama, unggahan itu pun langsung banjir komentar netizen.

Gisel dan Nobu. [Instagram]
Gisel dan Nobu. [Instagram]

"Nobu manggut-manggut aja padahal itu lagu nyeritain soal dia wkwkwk," ujar @intan_lestari91 di kolom komentar.

"Bener ya orang sekarang uda tau punya skandal malah dikasih panggung. Nggak cowoknya nggak ceweknya sama aja. Bener-bener merusak moral anak bangsa," imbuh @iiez.zz.

"R.i.p rasa malu," timpal @leffemmery.

Baca Juga: Endorse Produk dan Pamer Paha Mulus, Gisella Anastasia Dicibir Warganet

"Sebenernya si MYD tau nggak sih sama arti dari lagunya?" sambung @pinksecondstuff17.

"Muka beton" tambah @aviet273.

Maklum lirik lagu Enak Rasane disebut mengarah ke skandal video syur 19 detik Michael Yukinobu De Fretes dan Gisella Anastasia.

Lebih lanjut berikut Suara.com lirik lagu Enak Rasane beserta artinya.

Nyingit nyingit aku nemoni
(Diam-diam aku menemuinya)

Nyambung seduluran alasane
(Menyambung tali persaudaraan alasannya)

Awak sadar iki salah
(Aku sadar ini salah)

Piye mane, enak rasane
(Bagaimana lagi, enak rasanya)

Masio jenengku diganti neng hp ne
(Walaupun namaku diganti di ponselnya)

Ra bakal iso ngelalekne
(Nggak bakal bisa melupakan)

Masio senajan dek ne wes onok bayine
(Meski dia sudah punya anak)

Reff:

Winginane bareng dek ne
(Kemarin bersama dia)

Seneng seneng podo lengone
(Bersenang-senang sama-sama lega)

Pingin baleni
(Ingin mengulangi)

Dek ne saiki turu karo bojone
(Tapi sekarang dia tidur sama suaminya)

Ngilingi mercinge, lan mambu keringete
(Ingat rasanya, bau keringatnya)

Ra onok tisu, kaos dadi lape
(Enggak ada tisu, kaos pun jadi kain lap)

Tetep enak rasane
(Tetap enak rasanya)

Masio songolas detik waktune
(Walaupun waktunya hanya 19 detik)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI