Tak di Rumah Saat Suami Ditangkap, Polisi Tetap Periksa Nindy Ayunda

Sumarni | Evi Ariska
Tak di Rumah Saat Suami Ditangkap, Polisi Tetap Periksa Nindy Ayunda
Nindy Ayunda ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (18/12/2017).

Suami Nindy Ayunda ditangkap terkait kasus narkoba.

Suara.com - Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Ronaldo Maradona Siregar angkat bicara soal keterlibatan Nindy Ayunda atas kasus narkoba yang menimpa suaminya, Askara Parasady Harsono.

Dia memastikan tidak melihat keberadaaan Nindy Ayunda saat penangkapan Askara Parasady Harsono yang terjadi di rumahnya.

"Pada saat dilakukan pemeriksaan di rumah APH. saudari Nindy tidak di rumahnya. Yang bersangkutan (Askara) dan anak-anaknya aja. Nindy tidak di rumah," kata Ronaldo Maradona Siregar dikantornya, Selasa (12/1/2020).

Baca Juga: Sambil Senyum-Senyum, Nindy Ayunda Jawab Isu Pernikahan yang Disebar Olla Ramlan

Seandainya Nindy Ayunda berada di rumah, dia menyebut tidak menutup kemungkinan polisi akan memeriksa penyanyi 32 tahun tersebut.

"Kalau ada di situ (rumah) lakukan pemeriksaan juga," ungkapnya.

Meski tak tampak kehadiran Nindy Ayunda saat sang suami diciduk polisi, pelantun lagu "Buktikan" itu tetap akan dipanggil polisi untuk dimintai keterangannya.

Suami dari Penyanyi Nindy Ayunda, Askara Parasady Harsono saat berjalan menuju ruang konferensi pers sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (12/1/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Suami dari Penyanyi Nindy Ayunda, Askara Parasady Harsono saat berjalan menuju ruang konferensi pers sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkoba di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (12/1/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

Hanya saja jadwal pemanggilannya belum ditentukan.

"Belum kami belum melakukan pemanggilan. Kami perlu langkah selanjutnya agar lebih lengkap," ujar Ronaldo Maradona Siregar.

Baca Juga: Selamat, Nindy Ayunda Disebut Sudah Resmi Menikah Lagi Oleh Olla Ramlan: Semoga Samawa!

"Jadi akan memanggil dimintai keterangan dan mungkin nggak cuma Nindy ya dan ada pihak lain yang dimintai keterangannya," imbuh.