Ketimbang Cewek Baik-Baik, Wijin Lebih Suka Bad Girls

Senin, 11 Januari 2021 | 16:54 WIB
Ketimbang Cewek Baik-Baik, Wijin Lebih Suka Bad Girls
Wijaya Saputra menjawab pertanyaan Boy William. - (YouTube/Boy William)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kekasih Gisella Anastasia, Wjaya Saputra alias Wijin jadi tamu di vlog Boy William. Dua lelaki ini bermain "Quick Question" dengan memilih satu di antara dua pilihan jawaban.

Salah satu pertanyaan yang diutarakan kepada Wijin soal pemilihannya kepada perempuan.

"Lu lebih suka good girl or bad girl?" tanya Boy William di video yang diunggah Senin (11/1/2021).

Tanpa pikir panjang Wijin menjawab, "Bad girls."

"Aiiih," kata Boy William merespons.

Pertanyaan seputar perempuan untuk Wijin tak berhenti sampai disitu. Kali ini lebih nakal dari sebelumnya.

"Kalau lu lihat cewek, (dari) boots (dada) atau ass (bokong)," tanya bintang film Dimsum Martabak itu.

Kali ini Wijin tertawa, dengan bersuara kecil ia malah bertanya balik. 

Baca Juga: Tersandung Kasus Video Syur, Begini Nobu Mengatur Pekerjaan

"Boleh nggak dua-duanya?" katanya sembari tertawa geli.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI