Suara.com - Artis Elly Sugigi mendadak bikin heboh setelah membagikan foto tanpa hijab. Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram pada Kamis (7/1/2021).
Dalam postingan itu, dia membagikan dua foto sekaligus. Pertama saat tanpa hijab dan berikutnya ketika pakai kerudung.
Dalam captionnya, Elly Sugigi mengaku kesal lantaran terus dikomentari negatif padahal sudah memilih buat berhijrah.
"Mahkota wanita adalah rambut disaat aku tidak berhijab hujatan pun ada. Setelah berhijab pun tetap ada," curhat Elly Sugigi.
Dia menyebut bahwa hal tersebut sebetulnya tidak mudah dihadapi.
"Andai kalian jadi aku pasti berat dan tidak kuat tapi Allah memberikan aku kekutan lahir dan batin ku. Kesabaran yang sangat dalam," sambungnya
![Unggahan Elly Sugigi [Instagram/@ellysugigi_real_]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/01/08/95809-unggahan-elly-sugigi-instagramatellysugigi-real.jpg)
Selanjutnya, istri Aher ini pun mengatakan tak peduli mau pakai hijab ataupun tidak, dia tetap akan menjalani perintah Tuhan.
"Bismillah pakai hijab maupun tidak aku tetap menjalan perintah Allah menjadi manusia yang baik dan sempurna dimata Allah," tutur Elly Sugigi.
Baca Juga: Manis Banget, Rupanya Ini Alasan Elly Sugigi Mau Dinikahi Aher
"Meskipun di mata kalian aku tetaplah Elly Sugigi yang penuh sensasi dan drama itu hak kalian yang punya mulut dan tangan," imbuhnya lagi.