Selebgram Rangga Ditangkap karena Surat Swab Palsu, Dokter Tirta Pelapornya

Kamis, 07 Januari 2021 | 18:24 WIB
Selebgram Rangga Ditangkap karena Surat Swab Palsu, Dokter Tirta Pelapornya
Dokter Tirta [YouTube/Deddy Corbuzier]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selebgram Erlangs alias Rangga ditangkap karena kasus surat swab palsu. Ternyata penangkapannya berawal dari laporan Dokter Tirta.

Bukan hanya si selebgram, tapi dua orang lain yakni teman Erlangs dan mahasiswa kedokteran yang berpofesi sebagai fotografer itu juga ikut diciduk.

"Memang saya yang melaporkan, pasti tau lah (pelakunya)," kata Dokter Tirta saat dihubungi Suara.com, Kamis (7/1/2021).

Terungkapnya para pelaku, berawal dari informasi kawan-kawan Dokter Tirta yang memantau media sosial. Awalnya, si fotografer yang ketahuan, kemudian menyusul pelaku lainnya.

Baca Juga: Selebgram Ditangkap Kasus Hasil Swab PCR Palsu, Dr Tirta: Nanti Ane Jenguk

"Razia sosmed, ditemukan si fotografer. Dia ngaku dapat informasi dari Erlang, terus Erlang dapat lagi dari orang yang sudah jual banyak," ujar Dokter Tirta.

Saat mengetahui para oknum tersebut, lelaki bernama lengkap Tirta Mandira Hudhi itu lebih dulu menghubungi mereka.

"Saya DM, (bilang) sampeyan nyerahin diri aja, tapi nggak mau. Ya sudah saya laporkan ke pak Kanit Cybercrime," katanya.

"Ditindaklanjut, dalam waktu seminggu mereka ditangkap di tiga tempat berbeda," ujar dia lagi.

Para pelaku sempat minta maaf, tapi ditolak Dokter Tirta. "Nggak ada materai buat minta maaf, nggak ada klarifikasi. Lu klarifikasi di bui aja, itu kan ancaman hukuman sampai 12 tahun penjara," kata Dokter Tirta.

Baca Juga: Pelaku Ditangkap, Pembeli Surat Hasil Swab PCR Palsu Langsung Menghilang

Sikap ini dilakukan lantaran aksi yang diperbuatnya kerap dianggap pansos alias panjat sosial demi ketenaran.

"Dulu ada yang begini saya suruh minta maaf, malah dianggap pansos. Saya sekarang kalo ada yang begitu, swab palsu, langsung lapor ke Satgas, Krimsus sama Cybercrime Polda biar dipenjara aja udah," ucapnya.

Sebelumnya, Dokter Tirta sempat melampiaskan kemarahannya lantaran tahu ada surat swab palsu yang dijual akun @hanzdays Rp 600.000.

"Yang mau PCR cuma butuh KTP. Nggak usah swab, satu jam jadi," terang oknum tersebut dalam cuplikan Insta Story yang diunggah dokter Tirta, Rabu (30/12/2020).

Amarah itu memuncak, sampai-sampai membuat pria yang menekuni dunia bisnis itu bicara kasar.

"Laknat kau @hanzdays. Berani-berani jual surat PCR palsu,” kata Dokter Tirta.

"Banyak orang yang merana karena kebijakan PCR Covid ke Bali. jangan kau manfaatkan bos buat keuntungan pribadi!" terangnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI