Sinopsis Film Keluarga Tak Kasat Mata

Sumarni Suara.Com
Senin, 04 Januari 2021 | 14:54 WIB
Sinopsis Film Keluarga Tak Kasat Mata
Film Keluarga Tak Kasat Mata [YouTube/Falcon]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah horor Keluarga Tak Kasat Mata sempat begitu populer di Kaskus. Cerita ini merupakan pengalaman pribadi sang penulis yang bernama Bonaventura Genta.

Saking terkenalnya, kisah mistis ini sampai dijadikan sebuah novel dan cukup laris di pasaran.

Tidak cuma novel, Keluarga Tak Kasat Mata juga diangkat ke layar lebar. Disutradarai oleh Hedy Suryawan, film ini dibintangi oleh deretan aktor ternama.

Sebut saja ada Deva Mahenra, Miller Khan, Kemal Palevi, Aura Kasih hingga Tio Pakusadewa.

Sinopsis film Keluarga Tak Kasat Mata

Sama seperti cerita aslinya, film Keluarga Tak Kasat Mata juga mengambil sudut pandang dari seorang Genta (Deva Mahendra). Dimana dia menemukan kejadian tak biasa saat kantornya memutuskan pindah ke gedung baru.

Daerah itu berada di kawasan Yogyakarta. Meskipun terlihat biasa, suasana kantor tersebut nyatanya cukup angker.

Genta dan karyawan bahkan mengalami teror yang cukup mengerikan. Setiap menginap di kantor tersebut, mereka akan dihantui oleh makhluk-makhluk astral.

Sampai akhirnya, Genta meminta bantuan kepada temannya yang indigo. Dari situlah terungkap bahwa para hantu di gedung kantor Genta merupakan satu keluarga.

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Film Wonder Woman 1984

Genta pun mulai mencari tahu penyebab utama sampai satu keluarga tersebut menjadi arwah gentayangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI