James Bond (Daniel Craig) harus menghadapi musuhnya yang dipersenjatai dengan teknologi berbahaya.
3. A Quiet Place II (23 April)
A Quiet Place II masih menampilkan ketegangan yang dialami keluarga Abbott akan teror dari makhluk menyeramkan.
Sekuel dari film pertamanya ini masih menampilkan bintang lamanya seperti Emily Blunt, Millicent Simmonds, dan Noah Jupe. Termasuk John Krasinski yang duduk di kursi sutradara.
![Black Widow [imdb]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/01/03/22319-black-widow-imdb.jpg)
4. Black Widow (7 Mei)
Menyusul film lain yang juga dinanti adalah Black Widow. Scarlett Johansson menjadi pembuka penampilan kumpulan Avengers di 2021.
Black Widow mengambil latar setelah Captain America: Civil War (2016). Natasha Romanoff diceritakan dalam pelariannya dan dipaksa menghadapi masa lalunya sebagai mata-mata. Kejadian ini jauh sebelum ia direkrut menjadi anggota Avengers.
5. Fast & Furious 9 (28 Mei)
Seri ke-9 dari Fast & Furious menceritakan Dominic Toretto (Vin Diesel) bersama rekan dan keluarganya menghadapi pembunuh paling berbakat di dunia.
Baca Juga: Lee Jong Suk Selesai Wamil, Siap Bintangi Film The Witch 2
Melengkapi film ini, ada pegulat dunia, John Cena yang memerankan adik dari Dom, Jakob. Bocoran lainnya, Han Lue yang dianggap telah meninggal akan muncul.