![Tersangka kasus narkoba Lucinta Luna membuka masker saat menjalani pemeriksaan lanjutan kasus narkoba di Polres Metro Jakarta Barat, Kamis (13/2). [Suara.com/Ismail]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/02/13/82018-lucinta-luna.jpg)
Terbukti bersalah atas kasus penyalahgunaan narkoba, Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat menjatuhkan vonis 1,5 tahun penjara dan denda Rp 10 juta dalam sidang yang digelar secara virtual pada 30 September 2020.
3. Roy Kiyoshi
Sempat meramalkan artis terjerat kasus narkoba di 2020, Roy Kiyoshi bak membacakan takdirnya sendiri. Dia ditangkap polisi di kediamannya di Cengkareng, Jakarta Barat pada 6 Mei 2020.
![Roy Kiyoshi [Suara.com/Herwanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/05/14/27757-roy-kiyoshi-suaracomherwanto.jpg)
Barang bukti yang diamankan dari presenter tersebut adalah 21 butir pil psikotropika. Hasil tes urine, dia juga positif gunakan zat psikotropika atau jenis Benzodiazepine.
Roy Kiyoshi kemudian divonis 5 bulan rehabilitasi.
4. Jerinx SID
Suami Nora Alexandra itu dilaporkan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) atas dugaan ujaran kebencian dan pencemaran nama baik karena unggahannya di Instagram yang menyebut "IDI Kacung WHO" yang disertai emoji kepala babi. Dia resmi ditetapkan sebagai tersangka pada 12 Agustus 2020.

Sempat meminta maaf secara terbuka, Jerinx SID tak membuatnya bebas dari hukum. Ia dijatuhkan hukuman 1 tahun 2 bulan penjara di Polda Bali.
5. Hana Hanifah
Baca Juga: Akui Depresi Sejak Jerinx di Penjara, Nora Alexandra Sentil Pedas Haters
Nama Hana Hanifah sempat jadi perbincangan publik. Perempuan 23 itu diamankan pihak kepolisian kota Medan karena kasus prostitusi pada 12 Juli 2020.