Suara.com - Ada yang spesial dalam perayaan Natal bagi Gracia Indri kali ini. Mantan istri David NOAH itu tak lagi sendiri.
Gracia Indri memamerkan foto bersama seorang pria bule. Ia mengenakan bando merah sementara lelaki itu mengenakan topi santa.
Keduanya tampak tersenyum saat saling bertukar kado di depan pohon Natal.
"Selamat Natal. Pasti berat ya Natal tahun ini. Tapi pasti ada hadiah yang terselip dari Tuhan buat kita," tulis Gracia Indri di malam Natal, Kamis (24/12/2020).
![Gracia Indri merayakan Natal bersama cowok bule, yang diduga adalah kekasihnya. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/12/25/12789-gracia-indri.jpg)
Merujuk pada caption, salah satu kebahagiaan dari Tuhan telah diterima Gracia Indri lewat laki-laki tersebut.
"Ini salah satu kado yang Tuhan kasih buat aku. Gimana kalian?" tanya Gracia Indri.
Postingan itu disambut ucapan selamat dari rekan-rekan selebriti. Mereka turut mendoakan Gracia Indri di momen Natal ini.
"Selamat Natal sayang. Bahagia selalu bersama hadiah dari Tuhan buat kamu," kata Iis Dahlia.
Bukan hanya Iis Dahlia yang menyadari foto Gracia Indri bersama laki-laki bule tersebut, tapi juga Ivan Gunawan.
Baca Juga: Gracia Indri Pamer Pacar Bule
"Cucok," kata desainer yang akrab disapa Igun.