Quarantine Tales, Jejak Pertama Dian Sastro Sebagai Sutradara

Kamis, 17 Desember 2020 | 08:21 WIB
Quarantine Tales, Jejak Pertama Dian Sastro Sebagai Sutradara
Dian Sastrowardoyo [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dian Sastro akhirnya jajal jadi seorang sutradara lewat Nougat, satu dari lima cerita dalam film Quarantine Tales.

Pertama kali duduk di bangku sutradara, Dian mengaku deg-degan. Pemeran Cinta dalam Ada Apa dengan Cinta? ini bahkan tak menyangka mampu menyelesaikan film pendek tersebut.

"Seneng banget jadi sutradara, seru banget dari mulai penulisan skrip dibantu sama BASE dan aku dituntun banget sampai beneran jadi," kata Dian Sastro dalam jumpa pers virtual, Rabu (16/12/2020).

Dian Sastro menggandeng tiga aktris kenamaan dalam film garapannya. Mereka adalah Adina Wirasti, Marissa Anita, dan Faradina Mufti. Ketiganya di dalam cerita jadi kakak adik yang berjarak.

Baca Juga: Hits: Buku Berjudul Meow, Wajah Dian Sastro Saat Swab

"Nougat itu ceritanya tentang orang-orang yang punya saudara kandung, biasanya kan saudara kandung selalu di rumah bareng, makan bareng, tapi kalau udah dewasa beda rumah, dan setelah dewasa ini pasti jarang ketemu," ujar Dian Sastro menjelaskan.

Petikan trailer film Quarantine Tales [YouTube]
Petikan trailer film Quarantine Tales [YouTube]

"Nggak ada pandemi aja kita jarang ketemu apalagi pas pandemi, pernah nggak sih ngerasa kalau kita kayak orang asing sama saudara sendiri. Ya gitu sih," ujarnya lagi.

Kehidupan nyata jadi inspirasi Dian dalam memvisualisasikan isi skenario. Ya, dia berkaca dari dari keluarganya sendiri.

"Ini sebenernya observasi yang kurasain personal sekali, ini dari keluarga bapakku. Mereka saudara kandung berempat. Gue observasi hubungan mereka tiap tahun," kata Dian Sastro.

"Mereka nggak musuhan tapi kayak lu nggak tinggal sekota, 15 tahun (berjarak), jadi kaya outsider walau judulnya kandung," ujar dia lagi.

Baca Juga: Tetap Cantik, Wajah Dian Sastro saat Tes Swab Bikin Warganet Kesal

Film Nougat bisa disaksikan dalam Film Quarantine Tales yang akan segera rilis di Bioskop Online pada 18 Desember 2020 mendatang. Quarantine Tales menampilkan lima sutradara dengan cerita berbeda bertema masa karantina akibat pandemi Covid-19.

Masing-masing nama menampilkan ide cerita menarik. Selain Dian Sastrowardoyo lewat Nougat, ada pula Ifa Ifansyah dengan Cook Book, Acho Tenri mengangkat judul Happy Girls Don't Cry. Ada juga Sidhrata Tata dengan The Protocol dan Jason Iskandar dengan Prankster.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI