Suara.com - Ni Made Ayu Vania Aurellia alias Aurel mengumumkan hengkang dari grup yang membesarkan namanya, JKT48. Hal itu disampaikan langsung oleh JKT48 dalam keterangan resminya baru-baru ini.
"Terima kasih selalu atas dukungannya untuk JKT48. Ni Made Ayu Vania Aurellia (Team J) telah mengajukan pengunduran diri dari JKT48," kata pihak manajemen.
"Mulai 13 Desember 2020, yang bersangkutan sudah tidak melanjutkan aktivitasnya lagi di JKT48," sambungnya lagi.
Karena itu, Aurel JKT48 dipastikan tidak akan mengikuti ajang video call bareng penggemar yang sudah dijadwalkan.
Baca Juga: Rayakan Ultah dan Kelulusan Member, JKT48 Gelar Konser Streaming
"Sehubungan member yang bersangkutan tidak akan ikut serta di Video Call tanggal 14 Desember 2020, mengenai pengembalian point akan kami informasikan lebih lanjut," tuturnya.
"Mohon pengertiannya dan terima kasih," imbuhnya.
Belum jelas penyebab Aurel memilih buat mundur dari JKT48. Hal itu pun lantas membuat penggemar bertanya-tanya sampai sekarang.
Yang pasti sesaat setelah pengumuman itu, nama Aurel sempat menduduki trending topic di Twitter.
Pernyataan Aurel
Baca Juga: Haruka eks JKT48 Akui Pernah Dipacari Nino Kuya, Siap Diajak Nikah
Sebelum memutuskan hengkang, Aurel sendiri sempat manggung dengan JKT48. Dia juga juga membagikan momen itu dalam unggahannya di Instagram.
Di situ, Aurel berterima kasih kepada semua pihak yang sudah mendukungnya selama ini.
"The day! Momen dimana aku sangat bersyukur atas kerja keras dan kesempatan yang kami dapat. Aku nggak akan pernah bisa lupa hari ini dan proses yang selama ini aku laluin untuk jadi di hari ini," ujar Aurel pada 6 Desember 2020.
"Bertemu banyak orang-orang yang jauh di atas aku buat aku belajar dari mereka, kesempatan ini sungguh luar biasa. Terima kasih banyak buat kalian yang sudah nonton. Rasanya sangat beruntung bisa berada di stage ini," lanjutnya lagi.