Suara.com - Putri Ustaz Yusuf Mansur, Wirda Mansur menjelaskan kronologi ayahnya terpapar virus corona. Sebelum dinyatakan positif, dai kondang ini merasakan sakit
"Hampir seminggu beliau merasa nggak enak badan," kata Wirda Mansur melalui konferensi pers virtual, Jumat (11/12/2020).
Kondisi ini diperparah dengan padatnya jadwal dakwah Ustaz Yusuf Mansur. Ia pun sedikit abai dengan kesehatan.
"Kurang istirahat, kurang tidur, kurang minum dan kondisi imun lagi menurun," terang Wirda Mansur.
Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Positif Covid-19, Ini Doa dari Ridwan Kamil
Ternyata dalam keadaan sakit, ustaz yang menggaungkan kebaikan sedekah ini memaksakan diri dakwah ke luar kota.
Wirda Mansur sempat menyebut dalam postingan Instagram, ayahnya baru saja kembali dari Riau.
"Pulang, langsung merasakan gejala flu, mengginggil, badannya linu," kata gadis 21 tahun ini.
Menyadari keadannya tak baik, Ustaz Yusuf Mansur isolasi mandiri di kamar tamu. Namun lokasi ruangan ini berada di luar rumah sang ustaz.
"Setelah dua hari isolasi, akhirnya rapid test dan hasilnya negatif," kata Wirda Mansur.
Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Umumkan Positif COVID-19
Mengetahui hasil rapid test negatif, Ustaz Yusuf Mansur mengakhiri isolasi mandiri. Tapi kemudian, keluarga memutuskan agar semua penghuni rumah menjalani swab test.
"Hasilnya keluar malam, sekitar subuh. Dikatakan ayah (Ustaz Yusuf Mansur) terkonfirmasi positif," kata Wirda Mansur.
Bukan hanya sang ustaz, tapi asisten pribadinya, Fadil juga ikut terpapar virus corona.
"Alhamdulillah saya negatif," jelas penulis buku Reach Your Dream ini.
Sebelum konferensi pers virtual digelar, Ustaz Yusuf Mansur telah lebih dulu umumkan dirinya positif virus corona (Covid-19) pada Kamis (10/12/2020) di Instagram.