"Mudah mudahan aku kuat, dia kuat dan yang penting kan anak-anak," kata Asha Shara menandaskan.
Pernikahan Asha Shara dan Syafiq Assa'dy sendiri sudah berjalan selama delapan tahun. Keduanya dikaruniai dua anak, Salima Attiya Syafik Assa'dy dan Samara Aqila Syafik Assa'dy.
Isu perceraian Asha Shara sebetulnya sudah mencuat sejak lama. Hal itu lantaran sang artis sudah tidak mengunggah momen kebersamaan bareng sang suami di Instagram sejak 2018.