Suara.com - Kabar duka datang dari artis Nikita Willy. Bintang sinetron Putri yang Ditukar ini mengabarkan bahwa neneknya, Arneti Rafions meninggal dunia.
Informasi itu disampaikan langsung oleh Nikita Willy dalam unggahan terbaru di Instagram Story. Di situ, dia bilang bahwa sang nenek wafat pada Selasa (24/11/2020) kemarin.
"Innalillahi wainna ilaihi roji'un. Telah berpulang ke rahmatullah, oma kami tercinta Hj Arneti Rafions pada hari ini, Selasa (24/11/2020) di kediamannya," tulis Nikita Willy.
Istri Indra Priawan ini pun mengatakan bahwa almarhumah merupakan sosok yang baik.
Baca Juga: 5 Potret Dinner Nikita Willy dan Suami, Mewah Banget Undang Chef Khusus
"Almarhumah adalah oma, istri dan ibu yang sangat baik," tutur Nikita Willy.
Karenanya, perempuan 26 tahun ini meminta doa. Dia berharap semua amal ibadah neneknya diterima oleh Tuhan.
"Mohon didoakan semoga amal ibadah almarhumah diterima di sisi Allah SWT," ujar Nikita Willy.
Hal serupa juga disampaikan oleh ibu Nikita Willy, Yora Febrine. Dia mengaku sangat kehilangan sosok sang orangtua dalam unggahannya di Instagram.
Sayangnya hingga berita ini diunggah belum diketahui penyebab kematian almarhumah. Namun begitu jenazahnya sendiri sudah dimakamkan.
Baca Juga: Disebut Pemalas, Suami Nikita Willy ternyata Lakukan Ini saat Honeymoon