Beri Kado Mukena, Suami Ingin Siti Badriah Lebih Rajin Salat

Selasa, 24 November 2020 | 17:21 WIB
Beri Kado Mukena, Suami Ingin Siti Badriah Lebih Rajin Salat
Krisjiana Baharudin dan Siti Badriah
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di ulang tahun yang ke-29, Siti Badriah mendapat hadiah spesial dari sang suami, Krisjiana Baharudin. Krisjiana memberikan sang istri kado mukena.

"Kasih kado mukena," kata Krisjiana Baharudin, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (24/11/2020).

Krisjiana Baharudin mengatakan bahwa awalnya, Siti Badriah menolak diberikan kado. Pelantun "Lagi Syantik" itu tak mau merepotkan sang suami.

"Karena memang dari awal Sibad (sapaan akrab Siti Badriah) sudah wanti-wanti nggak mau dikasih kado apapun. Nggak mau dikadoin barang yang kaya gimana-gimana. Dia tuh orangnya nggak mau ngerepotin orang lain," tutur Krisjiana Baharudin.

Baca Juga: 4 Potret Cantik Pedangdut yang Menikah Pakai Adat Sunda, Siapa Favoritmu?

Krisjiana Baharudin, suami Siti Badriah. [Herwanto/Suara.com]
Krisjiana Baharudin, suami Siti Badriah. [Herwanto/Suara.com]

Krisjiana Baharudin menjelaskan alasannya memberikan kado berupa mukena. Dia ingin istrinya lebih rajin menjalankan salat lima waktu.

"Alasannya aku ngadoin mukena biar dia rajin salat," ucap Krisjiana Baharudin.

Mendapatkan kado mukena dari Krisjiana Baharudin, Siti Badriah senang. Pria kelahiran Bogor, 9 Juni 1994 itu berharap istrinya menjadi istri saleha dan rajin salat.

"Dia senang banget lah, mudah-mudahan dipakai mukenanya biar lebih rajin salatnya," tuturnya.

Seperti diketahui, Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin menikah pada 25 Juli 2019 lalu. Hampir satu tahun menikah, keduanya belum dikaruniai anak.

Baca Juga: 3 Pedangdut Menikah Pakai Adat Sunda, Terbaru Jenita Janet Jadi Sorotan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI